Gambut

Bog, lahan bergambut di Transilvania

Gambut adalah jenis tanah yang terbentuk dari akumulasi sisa-sisa tumbuhan yang setengah membusuk; oleh sebab itu, kandungan bahan organiknya tinggi.[1] Tanah yang terutama terbentuk di lahan-lahan basah ini disebut dalam bahasa Inggris sebagai peat; dan lahan-lahan bergambut di berbagai belahan dunia dikenal dengan aneka nama seperti bog, moor, muskeg, pocosin, mire, dan lain-lain. Istilah gambut sendiri diserap dari bahasa daerah Banjar.

Sebagai bahan organik, gambut dapat dimanfaatkan sebagai sumber energi. Volume gambut di seluruh dunia diperkirakan sejumlah 4 trilyun m³, yang menutupi wilayah sebesar kurang-lebih 3 juta km² atau sekitar 2% luas daratan di dunia, dan mengandung potensi energi kira-kira 8 miliar terajoule.[2]

Agihan geografis

Deposit gambut tersebar di banyak tempat di dunia, terutama di Rusia, Belarusia, Ukraina, Irlandia, Finlandia, Estonia, Skotlandia, Polandia, Jerman utara, Belanda, Skandinavia, dan di Amerika Utara, khususnya di Kanada, Michigan, Minnesota, Everglades di Florida, dan di delta Sungai Sacramento-San Joaquin di Kalifornia. Kandungan gambut di belahan bumi selatan lebih sedikit, karena memang lahannya lebih sempit; namun gambut dapat dijumpai di Selandia Baru, Kerguelen, Patagonia selatan/Tierra del Fuego dan Kepulauan Falkland.

Sekitar 60% lahan basah di dunia adalah gambut; dan sekitar 7% dari lahan-lahan gambut itu telah dibuka dan dimanfaatkan untuk kepentingan pertanian dan kehutanan. Manakala kondisinya sesuai, gambut dapat berubah menjadi sejenis batu bara setelah melewati periode waktu geologis.

Pembentukan gambut

Pemanenan tanah gambut di Frisia Timur, Jerman

Gambut terbentuk tatkala bagian-bagian tumbuhan yang luruh terhambat pembusukannya, biasanya di lahan-lahan berawa, karena kadar keasaman yang tinggi atau kondisi anaerob di perairan setempat. Tidak mengherankan jika sebagian besar tanah gambut tersusun dari serpih dan kepingan sisa tumbuhan, daun, ranting, pepagan, bahkan kayu-kayu besar, yang belum sepenuhnya membusuk. Kadang-kadang ditemukan pula, karena ketiadaan oksigen bersifat menghambat dekomposisi, sisa-sisa bangkai binatang dan serangga yang turut terawetkan di dalam lapisan-lapisan gambut.

Lazimnya di dunia, disebut sebagai gambut apabila kandungan bahan organik dalam tanah melebihi 30%; akan tetapi hutan-hutan rawa gambut di Indonesia umumnya mempunyai kandungan melebihi 65% dan kedalamannya melebihi dari 50cm. Tanah dengan kandungan bahan organik antara 35–65% juga biasa disebut muck.[1]

Pertambahan lapisan-lapisan gambut dan derajat pembusukan (humifikasi) terutama bergantung pada komposisi gambut dan intensitas penggenangan. Gambut yang terbentuk pada kondisi yang teramat basah akan kurang terdekomposisi, dan dengan demikian akumulasinya tergolong cepat, dibandingkan dengan gambut yang terbentuk di lahan-lahan yang lebih kering. Sifat-sifat ini memungkinkan para klimatolog menggunakan gambut sebagai indikator perubahan iklim pada masa lampau. Demikian pula, melalui analisis terhadap komposisi gambut, terutama tipe dan jumlah penyusun bahan organiknya, para ahli arkeologi dapat merekonstruksi gambaran ekologi pada masa purba.

Pada kondisi yang tepat, gambut juga merupakan tahap awal pembentukan batu bara. Gambut bog yang terkini, terbentuk di wilayah lintang tinggi pada akhir Zaman Es terakhir, sekitar 9.000 tahun yang silam. Gambut ini masih terus bertambah ketebalannya dengan laju sekitar beberapa milimeter setahun. Namun gambut dunia diyakini mulai terbentuk tak kurang dari 360 juta tahun silam; dan kini menyimpan sekitar 550 Gt karbon.[3]

Gambut sebagai sumber energi

Gambut itu lunak dan mudah untuk ditekan. Bila ditekan, kandungan air dalam gambut bisa dipaksa untuk keluar. Bila dikeringkan, gambut bisa digunakan sebagai bahan bakar sumber energi. Gambut adalah bahan akar penting di negara-negara di mana pohon langka seperti Irlandia dan Skotlandia, secara tradisional gambut digunakan untuk memasak dan pemanas rumah tangga. Secara modern, gambut dipanen dalam sekala industri dan dipakai untuk bahan bakar pembangkit listrik. Pembangkit listrik tenaga gambut terbesar ada di Finlandia (Toppila Power Station) sebesar 190 MW.[4]

Gambut di Indonesia

Luas lahan gambut di Sumatra diperkirakan berkisar antara 7,3–9,7 juta hektare atau kira-kira seperempat luas lahan gambut di seluruh daerah tropika. Menurut kondisi dan sifat-sifatnya, gambut di sini dapat dibedakan atas gambut topogen dan gambut ombrogen.[1]

Gambut topogen ialah lapisan tanah gambut yang terbentuk karena genangan air yang terhambat drainasenya pada tanah-tanah cekung di belakang pantai, di pedalaman atau di pegunungan. Gambut jenis ini umumnya tidak begitu dalam, hingga sekitar 4 m saja, tidak begitu asam airnya dan relatif subur; dengan zat hara yang berasal dari lapisan tanah mineral di dasar cekungan, air sungai, sisa-sisa tumbuhan, dan air hujan. Gambut topogen relatif tidak banyak dijumpai.[1]

Gambut ombrogen lebih sering dijumpai, meski semua gambut ombrogen bermula sebagai gambut topogen. Gambut ombrogen lebih tua umurnya, pada umumnya lapisan gambutnya lebih tebal, hingga kedalaman 20 m, dan permukaan tanah gambutnya lebih tinggi daripada permukaan sungai di dekatnya. Kandungan unsur hara tanah sangat terbatas, hanya bersumber dari lapisan gambut dan dari air hujan, sehingga tidak subur. Sungai-sungai atau drainase yang keluar dari wilayah gambut ombrogen mengalirkan air yang keasamannya tinggi (pH 3,0–4,5), mengandung banyak asam humus dan warnanya coklat kehitaman seperti warna air teh yang pekat. Itulah sebabnya sungai-sungai semacam itu disebut juga sungai air hitam.[1]

Gambut ombrogen kebanyakan terbentuk tidak jauh dari pantai. Tanah gambut ini kemungkinan bermula dari tanah endapan mangrove yang kemudian mengering; kandungan garam dan sulfida yang tinggi di tanah itu mengakibatkan hanya sedikit dihuni oleh jasad-jasad renik pengurai. Dengan demikian lapisan gambut mulai terbentuk di atasnya. Penelitian di Sarawak memperlihatkan bahwa gambut mulai terbentuk di atas lumpur mangrove sekitar 4.500 tahun yang lalu;[5] pada awalnya dengan laju penimbunan sekitar 0,475 m/100 tahun (pada kedalaman gambut 10–12 m), tetapi kemudian menyusut hingga sekitar 0,223 m/100 tahun pada kedalaman 0–5 m[6] Agaknya semakin tua hutan di atas tanah gambut ini tumbuh semakin lamban akibat semakin berkurangnya ketersediaan hara.

Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah, dibangun di atas lahan gambut ombrogen.


Lihat pula

Referensi

  1. ^ a b c d e Anwar, J., S.J. Damanik, N. Hisyam, A.J.Whitten. 1984. Ekologi Ekosistem Sumatra. Gadjah Mada Univ. Press. Jogyakarta. Hal 245-251
  2. ^ World Energy Council (2007). "Survey of Energy Resources 2007" (PDF). Diarsipkan dari versi asli (pdf) tanggal 2008-09-10. Diakses tanggal 2008-08-11. 
  3. ^ International Mire Conservation Group (2007-01-03). "Peat should not be treated as a renewable energy source" (PDF). Diarsipkan dari versi asli (pdf) tanggal 2007-06-10. Diakses tanggal 2007-02-12. 
  4. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-05-16. Diakses tanggal 2011-10-04. 
  5. ^ Wilford, G.E. 1960. Radiocarbon age determinations of Quaternary sediments in Brunei and north east Sarawak. British North Borneo Geol. Survey Ann. Rep.
  6. ^ Anderson, J.A.R. 1964. The structure and development of peat-swamps of Sarawak and Brunei. J. Trop. Geog. 18:7–16.

Pranala luar

Baca informasi lainnya:

1994 single by Ice Cube Bop Gun (One Nation)Single by Ice Cube featuring George Clintonfrom the album Lethal Injection ReleasedJuly 12, 1994Recorded1993GenreG-funk[1]Length3:42 (single version)5:18 (video version)11:05 (album version)Label Lench Mob Priority Songwriter(s)O'Shea JacksonGeorge ClintonProducer(s)QDIIIIce Cube singles chronology You Know How We Do It (1994) Bop Gun (One Nation) (1994) Natural Born Killaz (1994) Music videoBop Gun (One Nation) on YouTube Bop Gun (One Nati…

Bagian dari seriIlmu Pengetahuan Formal Logika Matematika Logika matematika Statistika matematika Ilmu komputer teoretis Teori permainan Teori keputusan Ilmu aktuaria Teori informasi Teori sistem FisikalFisika Fisika klasik Fisika modern Fisika terapan Fisika komputasi Fisika atom Fisika nuklir Fisika partikel Fisika eksperimental Fisika teori Fisika benda terkondensasi Mekanika Mekanika klasik Mekanika kuantum Mekanika kontinuum Rheologi Mekanika benda padat Mekanika fluida Fisika plasma Termod…

Cari artikel bahasa  Cari berdasarkan kode ISO 639 (Uji coba)  Kolom pencarian ini hanya didukung oleh beberapa antarmuka Halaman bahasa acak Bahasa Latin Klasik LINGVA LATINA lingua latina Prasasti Latin di Koloseum Pengucapanpengucapan Latin: [laˈtiːnɪtaːs]Dituturkan diRepublik Romawi, Kekaisaran RomawiWilayahRomawi KunoEra75 SM hingga abad ke-3 M, berkembang menjadi Bahasa Latin Akhir Rumpun bahasaIndo-Eropa ItalikLatinLatin Klasik Bentuk awalLatin Kuno Latin Klasik Si…

Halaman ini berisi artikel tentang the football team. Untuk the basketball team, lihat Ferencvárosi TC (basketball). FerencvárosBerkas:Ferencvárosi TC (football) logo.pngNama lengkapFerencvárosi Torna ClubJulukanZöld Sasok (The Green Eagles)Berdiri3 Mei 1899; 124 tahun lalu (1899-05-03)StadionFerenc Puskás mStadium, Budapest(Kapasitas: 56,000)KetuaGábor KubatovManajerRicardo MonizLigaOTP Bank Liga2022/23NB I, JuaraSitus webSitus web resmi klub Kostum kandang Kostum tandang Kostu…

Carsten MogensenMogensen at the 2013 French Super SeriesInformasi pribadiKebangsaan DenmarkLahir24 Juli 1983 (umur 40)Roskilde, DenmarkTinggi185 cm (6 ft 1 in)Ganda PutraRekor425–142Gelar14 (BWF Superseries)9 (BWF Grand Prix)Peringkat tertinggi1 (24 Maret 2011)Peringkat saat ini6 (13 April 2017)Profil di BWFTerakhir diperbarui: 13 April 2017 Carsten Mogensen (lahir di Roskilde, 24 Juli 1983) adalah pemain bulu tangkis Denmark yang bermain di nomor ganda putra…

James J. BraddockBraddock in 1935StatistikNama asliJames Walter BraddockNama panggilanBulldog of BergenPride of the IrishPride of New JerseyCinderella ManTinggi6 ft 2 in (1,88 m)Mencapai75 in (191 cm) [1]KebangsaanAmerikaLahir(1905-12-06)6 Desember 1905New York, New York, ASMeninggal29 November 1974(1974-11-29) (umur 69)North Bergen, New Jersey, ASSikapOrthodoxCatatan tinjuTotal perkelahian88Menang52Menang oleh KO27Kalah26Imbang7Tanpa kontes3 James Walter Br…

Peta menunjukkan lokasi Gabaldon Data sensus penduduk di Gabaldon Tahun Populasi Persentase 199525.750—200028.3242.07%200729.6190.62% Gabaldon adalah munisipalitas yang terletak di provinsi Nueva Ecija, Filipina. Pada tahun 2010, munisipalitas ini memiliki populasi sebesar 38.846 jiwa dan 5.532 rumah tangga. Pembagian wilayah Secara administratif Gabaldon terbagi menjadi 16 barangay, yaitu: Bagong Sikat Bagting Bantug Bitulok (North Pob.) Bugnan Calabasa Camachile Cuyapa Ligaya Macasandal Mali…

IrishmccallaPenemuanDitemukan olehR. TuckerSitus penemuanObservatorium Goodricke-PigottTanggal penemuan19 September 2001PenamaanPenamaan MPC83464Asal namaIrish McCallaPenamaan alternatif2001 SM73Ciri-ciri orbitEpos 14 Mei 2008Aphelion3.4159897Perihelion2.4729395Eksentrisitas0.1601395Periode orbit1845.4740492Anomali rata-rata144.90267Inklinasi10.83798Bujur node menaik56.20763Argumen perihelion279.25447Ciri-ciri fisikMagnitudo mutlak (H)14.3 83464 Irishmccalla (2001 S…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada April 2016. Fyord Krok (68°40′S 78°0′E / 68.667°S 78.000°E / -68.667; 78.000Koordinat: 68°40′S 78°0′E / 68.667°S 78.000°E / -68.667; 78.000) adalah sebuah fyord sempit dan berliku-liku sepanjang 11 mil lau…

Hohenkammer Lambang kebesaranLetak Hohenkammer di Freising NegaraJermanNegara bagianBayernWilayahOberbayernKreisFreisingPemerintahan • MayorJohann Stegmair (CSU)Luas • Total25,74 km2 (994 sq mi)Ketinggian471 m (1,545 ft)Populasi (2013-12-31)[1] • Total2.375 • Kepadatan0,92/km2 (2,4/sq mi)Zona waktuWET/WMPET (UTC+1/+2)Kode pos85411Kode area telepon08137Pelat kendaraanFSSitus webwww.hohenkammer.de Hohenkamme…

Berikut merupakan daftar kepala pemerintahan Barbados.. Kantor Perdana Menteri Barbados (c.a. November 2000) Berikut adalah daftar pejabat dan mantan pejabat kepala pemerintahan Barbados. Pada masa pra-kemerdekaan dikenal dengan Premier (Menteri Utama) dan ketika merdeka dikenal dengan Perdana Menteri. Premier (Menteri Utama) Pejabat Periode jabatan Afiliasi politik Mulai menjabat Akhir jabatan Grantley Herbert Adams 1 Februari 1954 17 April 1958 Partai Buruh Barbados Hugh Gordon Cummins 17 Apri…

Edi Sucipto Gubernur AALMasa jabatan25 Januari 2019 – 1 Oktober 2020 PendahuluMuhammad AliPenggantiTunggul Suropati Informasi pribadiLahir11 Agustus 1965 (umur 58)Pekalongan, Jawa TengahAlma materAkademi Angkatan Laut (1988)Karier militerPihak IndonesiaDinas/cabang TNI Angkatan LautMasa dinas1988—2023Pangkat Laksamana Muda TNINRP9272/PSatuanKorps Pelaut (Denjaka)Pertempuran/perangOperasi SerojaSunting kotak info • L • B Laksamana Muda TNI (Purn.) Edi Suc…

Gubernur Negara Bagian OhioLambang Gubernur OhioBendera standar Gubernur OhioPetahanaMike DeWinesejak 14 Januari 2019GelarThe HonorableKediamanMansion Gubernur OhioMasa jabatan4 tahun, bisa menjabat lagi sekali, lalu bisa menjabat lagi dengan jeda minimal 4 tahunPejabat perdanaEdward TiffinDibentuk3 Maret 1803WakilWakil Gubernur OhioGaji$148,886 (2015)[1] Halaman ini memuat daftar gubernur negara bagian Ohio, Amerika Serikat Gubernur Wilayah (Northwest Territory) Mulai Menjabat Akhi…

Benetton B194KategoriFormula OneKonstruktorBenettonPerancangRoss BrawnRory ByrneNicholas TombazisPendahuluB193PenerusB195Spesifikasi teknis[1]SasisCarbon fibre monocoqueSuspensi (depan)Double wishbones, pushrodSuspensi (belakang)Double wishbones, pushrodAxle trackFront: 1.690 mm (67 in)Rear: 1.618 mm (63,7 in)Wheelbase2.880 mm (113 in)MesinFord EC Zetec-R, 3.498 cc (213,5 cu in), 75° V8, NA, mid-engine, longitudinally mountedTransmisiBenetton…

Duta Besar Amerika Serikat untuk ChiliSegel Kementerian Dalam Negeri Amerika SerikatDicalonkan olehPresiden Amerika SerikatDitunjuk olehPresidendengan nasehat Senat Berikut ini adalah daftar Duta Besar Amerika Serikat untuk Chili. Daftar Perwakilan Diangkat oleh Heman Allen James Monroe Samuel Larned John Quincy Adams John Hamm Andrew Jackson Richard Pollard John S. Pendleton John Tyler William Crump James K. Polk Seth Barton Balie Peyton Zachary Taylor David A. Starkweather Franklin Pierce John…

Artikel ini membutuhkan rujukan tambahan agar kualitasnya dapat dipastikan. Mohon bantu kami mengembangkan artikel ini dengan cara menambahkan rujukan ke sumber tepercaya. Pernyataan tak bersumber bisa saja dipertentangkan dan dihapus.Cari sumber: K3 Mart – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTOR K3 MartK3 Mart Gading SerpongNama dagangK3 MartJenisConvenience storeDidirikan2013KantorpusatDKI JakartaCabang17Situs webk3mart.id K3 Mart merupakan ja…

Artikel ini perlu diwikifikasi agar memenuhi standar kualitas Wikipedia. Anda dapat memberikan bantuan berupa penambahan pranala dalam, atau dengan merapikan tata letak dari artikel ini. Untuk keterangan lebih lanjut, klik [tampil] di bagian kanan. Mengganti markah HTML dengan markah wiki bila dimungkinkan. Tambahkan pranala wiki. Bila dirasa perlu, buatlah pautan ke artikel wiki lainnya dengan cara menambahkan [[ dan ]] pada kata yang bersangkutan (lihat WP:LINK untuk keterangan lebih lanjut). …

Lambang kota Ekibastuz Ekibastuz merupakan sebuah kota di Kazakhstan. Kota ini letaknya di bagian utara. Tepatnya di Provinsi Pavlodar. Pada tahun 2007, kota ini memiliki jumlah penduduk sebesar 141.000 jiwa. Wali kotanya ialah Nurlan Abzalovich Nabiev. Kota ini didirikan pada tahun 1948. Pranala luar Situs resmi[pranala nonaktif permanen] Artikel bertopik geografi atau tempat Kazakhstan ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya.lbs

Santo Alypius dari ThagastePertobatan Santo Agustinus (Gozzoli) Figur di sebelah kanan diyakini adalah Alypius.[1]LahirAbad ke-4MeninggalAbad ke-5Dihormati diGereja Katolik RomaKanonisasi1584 oleh Paus Gregorius XIIIPesta15 Agustus Santo Alypius dari Thagaste adalah uskup takhta Tagaste (sekarang Aljazair) pada 394. Ia juga dikenal karena membangun monsteri pertama di Afrika. Ia adalah teman masa hidup Santo Agustinus dari Hippo dan bergabung dengannya dalam pertobatannya (pada 386; Peng…

Elegi KeagunganAlbum kompilasi karya KompilasiDirilis1991GenrePopLabelProsound Elegi Keagungan merupakan sebuah album kompilasi yang dirilis pada tahun 1991. Berisi 12 lagu pilihan. Lagu utamanya di album ini ialah Jam Kehidupan dari dua kakak beradik keluarga Noorsaid, Lydia & Imaniar. Daftar lagu Jam Kehidupan (Lydia Kandou & Imaniar) Akhirnya (Younky Soewarno & Deddy Dhukun) Tuhan Ada Dimana Mana (Dodo Zakaria & James F. Sundah) Ada Satu Milyard (Yono Slalu) Buat Kau (BJ R…

Kembali kehalaman sebelumnya