Kementerian Agama Republik Indonesia

Kementerian Agama
Republik Indonesia
Lambang Kementerian Agama
Bendera Kementerian Agama
Gambaran umum
Dibentuk3 Januari 1946; 78 tahun lalu (1946-01-03)
Dasar hukum pendirianPeraturan Presiden Nomor 12 Tahun 2023
SloganIkhlas Beramal
Pegawai235.343 per 2020
Alokasi APBNRp67,1 Triliun
Susunan organisasi
MenteriYaqut Cholil Qoumas
Wakil MenteriSaiful Rahmat Dasuki
Sekretaris JenderalNizar Ali
Inspektur JenderalFaisal Ali Hasyim
Direktur Jenderal
Pendidikan IslamMuhammad Ali Ramdhani
Penyelenggaraan Haji dan UmrahHilman Latief
Bimbingan Masyarakat IslamKamaruddin Amin
Bimbingan Masyarakat KristenJeane Marie Tulung
Bimbingan Masyarakat KatolikAlbertus Magnus Adiyarto Sumardjono
Bimbingan Masyarakat HinduI Nengah Duija
Bimbingan Masyarakat BuddhaSupriyadi
Kepala Badan
Litbang dan DiklatAmien Suyitno
Penyelenggara Jaminan Produk HalalMuhammad Aqil Irham
Staf Ahli
Bidang Hukum dan Hak Asasi ManusiaAbu Rokhmad
Bidang Manajemen Komunikasi dan InformasiAlbertus Magnus Adiyarto Sumardjono
Kepala Pusat
Kerukunan Umat BeragamaWawan Djunaedi
Bimbingan dan Pendidikan KonghucuFarid Wajdi (Plt.)
Alamat
Kantor pusatJalan Lapangan Banteng Barat No. 3 – 4 Jakarta 10710
Situs webwww.kemenag.go.id

Kementerian Agama Republik Indonesia (disingkat Kemenag RI, dahulu Departemen Agama Republik Indonesia, disingkat Depag RI) adalah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan agama. Kementerian Agama dipimpin oleh seorang Menteri Agama (Menag) yang sejak tanggal 23 Desember 2020 dijabat oleh Yaqut Cholil Qoumas.

Sejarah

Realitas politik menjelang dan masa awal kemerdekaan menunjukkan bahwa pembentukan Kementerian Agama memerlukan perjuangan tersendiri. Dalam rapat besar (sidang) Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI), tanggal 11 Juli 1945 Mr. Muhammad Yamin mengusulkan perlu diadakannya kementerian yang istimewa, yaitu yang berhubungan dengan agama yakni Kementerian Islamiyah yang menurutnya memberi jaminan kepada umat Islam (masjid, langgar, surau, wakaf) yang di tanah Indonesia dapat dilihat dan dirasakan artinya dengan kesungguhan hati. Tetapi usulnya tentang ini tidak begitu mendapat sambutan.[1][2]

Pada waktu Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) melangsungkan sidang hari Minggu, 19 Agustus 1945 untuk membicarakan pembentukan kementerian/departemen, usulan tentang Kementerian Agama tidak disepakati oleh anggota PPKI. Hanya enam dari 27 Anggota PPKI yang setuju didirikannya Kementerian Agama. Beberapa anggota PPKI yang menolak antara lain: Johannes Latuharhary mengusulkan kepada rapat agar masalah-masalah agama diurus Kementerian Pendidikan. Abdul Abbas seorang wakil Islam dari Lampung, mendukung usul agar urusan agama ditangani Kementerian Pendidikan. Iwa Kusumasumatri, seorang nasionalis dari Jawa Barat, setuju gagasan perlunya Kementerian Agama tetapi karena pemerintah itu sifatnya nasional, agama seharusnya tidak diurus kementerian khusus. Ki Hadjar Dewantara, tokoh pendidikan Taman Siswa, lebih suka urusan-urusan agama menjadi tugas Kementerian Dalam Negeri. Dengan penolakan beberapa tokoh penting ini, usul pembentukan Kementerian Agama akhirnya ditolak.[1][2]

Keputusan untuk tidak membentuk Kementerian Agama dalam kabinet Indonesia yang pertama, menurut B.J. Boland, telah meningkatkan kekecewaan orang-orang Islam yang sebelumnya telah dikecewakan oleh keputusan yang berkenaan dengan dasar negara, yaitu Pancasila, dan bukannya Islam atau Piagam Jakarta.[1]

Ketika Kabinet Presidensial dibentuk di awal bulan September 1945, jabatan Menteri Agama belum diadakan. Demikian halnya, di bulan November, ketika kabinet Presidential digantikan oleh Kabinet Parlementer di bawah Perdana Menteri Sjahrir. Usulan pembentukan Kementerian Agama pertama kali diajukan kepada BP-KNIP (Badan Pekerja Komite Nasional Indonesia Pusat) pada tanggal 11 November 1946 oleh K.H. Abudardiri, K.H. Saleh Suaidy, dan M. Sukoso Wirjosaputro, yang semuanya merupakan anggota KNIP dari Karesidenan Banyumas. Usulan ini mendapat dukungan dari Mohammad Natsir, Muwardi, Marzuki Mahdi, dan Kartosudarmo yang semuanya juga merupakan anggota KNIP untuk kemudian memperoleh persetujuan BP-KNIP.[2]

Kelihatannya, usulan tersebut kembali dikemukakan dalam sidang pleno BP-KNIP tanggal 25-28 November 1945 bertempat di Fakultas Kedokteran UI Salemba. Wakil-wakil KNIP Daerah Karesidenan Banyumas dalam pemandangan umum atas keterangan pemerintah kembali mengusulkan, antara lain; Supaya dalam negara Indonesia yang sudah merdeka ini janganlah hendaknya urusan agama hanya disambillalukan dalam tugas Kementerian Pendidikan, Pengajaran & Kebudayaan atau departemen-departemen lainnya, tetapi hendaknya diurus oleh suatu Kementerian Agama tersendiri.[2]

Usul tersebut mendapat sambutan dan dikuatkan oleh tokoh-tokoh Islam yang hadir dalam sidang KNIP pada waktu itu. Tanpa pemungutan suara, Presiden Soekarno memberi isyarat kepada Wakil Presiden Mohamad Hatta, yang kemudian menyatakan, bahwa Adanya Kementerian Agama tersendiri mendapat perhatian pemerintah. Sebagai realisasi dari janji tersebut, pada 3 januari 1946 pemerintah mengeluarkan ketetapan NO.1/S.D. yang antara lain berbunyi: Presiden Republik Indonesia, Mengingat: Usul Perdana Menteri dan Badan Pekerja Komite Nasional Pusat, memutuskan: Mengadakan Departemen Agama.[2]

Pengumuman berdirinya Kementerian Agama disiarkan oleh pemerintah melalui siaran Radio Republik Indonesia. Haji Mohammad Rasjidi diangkat oleh Presiden Soekarno sebagai Menteri Agama RI Pertama. H.M. Rasjidi adalah seorang ulama berlatar belakang pendidikan Islam modern dan di kemudian hari dikenal sebagai pemimpin Islam terkemuka dan tokoh Muhammadiyah. Rasjidi saat itu adalah menteri tanpa portfolio dalam Kabinet Sjahrir. Dalam jabatan selaku menteri negara (menggantikan K.H.A.Wahid Hasjim), Rasjidi sudah bertugas mengurus permasalahan yang berkaitan dengan kepentingan umat Islam.[1]

Kementerian Agama mengambil alih tugas-tugas keagamaan yang semula berada pada beberapa kementerian, yaitu Kementerian Dalam Negeri, yang berkenaan dengan masalah perkawinan, peradilan agama, kemasjidan dan urusan haji; dari Kementerian Kehakiman, yang berkenaan dengan tugas dan wewenang Mahkamah Islam Tinggi; dari Kementerian Pengajaran, Pendidikan dan Kebudayaan, yang berkenaan dengan masalah pengajaran agama di sekolah-sekolah.[1]

Keputusan dan penetapan pemerintah ini dikumandangkan di udara oleh RRI ke seluruh dunia, dan disiarkan oleh pers dalam, dan luar negeri, dengan H. Rasjidi BA sebagai Menteri Agama yang pertama Pembentukan Kementerian Agama segera menimbulkan kontroversi di antara berbagai pihak. Kaum Muslimin umumnya memandang bahwa keberadaan Kementerian Agama merupakan suatu keharusan sejarah dan merupakan kelanjutan dari instansi yang bernama Shumubu (Kantor Urusan Agama) pada masa pendudukan Jepang, yang mengambil preseden dari Het Kantoor voor Inlandsche Zaken (Kantor untuk Urusan Pribumi Islam pada masa kolonial Belanda). Bahkan sebagian Muslim melacak eksistensi Kementerian Agama ini lebih jauh lagi, ke masa kerajaan-kerajaan Islam atau kesultanan, yang sebagiannya memang memiliki struktur dan fungsionaris yang menangani urusan-urusan keagamaan.[2]

Tugas dan fungsi

Kementerian Agama mempunyai tugas menyelenggarakan urusan di bidang keagamaan dalam pemerintahan untuk membantu Presiden dalam menyelenggarakan pemerintahan negara. Dalam melaksanakan tugas, Kementerian Agama menyelenggarakan fungsi:

  1. perumusan, penetapan, dan pelaksanaan kebijakan di bidang bimbingan masyarakat Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, dan Khonghucu, penyelenggaraan haji dan umrah, serta pendidikan agama dan pendidikan keagamaan;
  2. koordinasi pelaksanaan tugas, pembinaan, dan pemberian dukungan administrasi kepada seluruh unsur organisasi di lingkungan Kementerian Agama;
  3. pelaksanaan penyelenggaraan jaminan produk halal;
  4. perumusan dan pemberian rekomendasi kebijakan di bidang agama;
  5. pelaksanaan pengembangan sumber daya manusia di bidang keagamaan;
  6. pengelolaan barang milik/kekayaan negara yang menjadi tanggung jawab Kementerian Agama;
  7. pengawasan atas pelaksanaan tugas di lingkungan Kementerian Agama;
  8. pelaksanaan bimbingan teknis dan supervisi atas pelaksanaan urusan Kementerian Agama di daerah;
  9. pelaksanaan dukungan yang bersifat substantif kepada seluruh unsur organisasi di lingkungan Kementerian Agama; dan
  10. pelaksanaan kegiatan teknis dari pusat sampai ke daerah.[3]

Susunan organisasi

Susunan organisasi Kementerian Agama terdiri atas 11 (sebelas) unit kerja, sebagai berikut:

  1. Sekretariat Jenderal;
  2. Direktorat Jenderal Pendidikan Islam;
  3. Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah;
  4. Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam;
  5. Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen;
  6. Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik;
  7. Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Hindu;
  8. Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Buddha;
  9. Inspektorat Jenderal;
  10. Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan Sumber Daya Manusia;
  11. Badan Penelitian dan Pengembangan, dan Pendidikan dan Pelatihan; dan
  12. Badan Penyelanggara Jaminan Produk Halal[4]

Selain unit kerja tersebut di atas, Menteri Agama dibantu oleh 3 (tiga) staf ahli dan 2 (dua) pusat yaitu:

Lihat pula

Referensi

  1. ^ a b c d e Sejarah Pembentukan Kementerian Agama
  2. ^ a b c d e f "sulsel1.kemenag.go.id: Lintasan Sejarah Agama-Agama di Indonesia Oleh Sudirman, S.Ag". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-04-02. Diakses tanggal 2015-03-04. 
  3. ^ "PERPRES No. 12 Tahun 2023 tentang Kementerian Agama [JDIH BPK RI]". peraturan.bpk.go.id. Diakses tanggal 2023-04-10. 
  4. ^ Peraturan Diarsipkan 2015-09-28 di Wayback Machine. Presiden Nomor 83 Tahun 2015 tentang Kementerian Agama

Pranala luar


Baca informasi lainnya:

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Desember 2022. I. Yudhi Soenarto lahir di Jakarta, 19 Februari 1966. Ia adalah sutradara teater dan anggota Komite Teater Dewan Kesenian Jakarta (DKJ).[1] Ia pendiri dan ketua pertama Laboratorium Seni dan Budaya FIB UI (1999-2003), pendiri Teater Sastra UI (19…

Deutsches Auswandererhaus Deutsches Auswandererhaus, 2008 Daten Ort Bremerhaven, Columbusstraße 65 53.5452788.574167Koordinaten: 53° 32′ 43″ N, 8° 34′ 27″ O Architekt Andreas Heller Eröffnung 2005 Besucheranzahl (jährlich) 180000 Betreiber Deutsches Auswandererhaus gGmbH Leitung Simone Blaschka Website Webseite des Museums ISIL ? Beleuchtete Weltkugel an der Fassade des Deutschen Auswandererhauses bei Nacht Das Deutsche Auswandererhaus Bremerhaven ist e…

Torre del Oro Torre del Oro ( Bahasa Spanyol: menara emas) adalah menara pengawas yang ada di kota Seville, Spanyol Selatan, menara ini dibangun oleh dinasti Muwahidun dalam rangka untuk mengontrol akses ke kota Seville yang melalui sungai Guadalquivir. Torre del Oro dibangun pada pertengahan abad ke-13, menara ini berfungsi sebagai penjara selama Abad Pertengahan dan sebagai gudang yang aman untuk melindungi logam mulia secara berkala dibawa oleh armada Hindia, asal lain mungkin untuk nama mena…

Halaman pertama karya 8 Il Cemento dell'armonia edell'inventione Empat Musim (atau Le quattro stagioni dalam bahasa Italia) adalah set dari 4 konserto violin dari Antonio Vivaldi. Dibuat tahun 1723, Empat Musim adalah karya Vivaldi yang paling terkenal, dan menjadi salah satu karya musik barok yang paling disukai. Konserto ini pertama kali dipublikasikan pada tahun 1725 dalam set Op. 8, berjudul Il cimento dell'armonia e dell'inventione (Kontes Harmoni dan Penemuan). Keempat konserto pertama kal…

The following is a list of game boards of the Parker Brothers/Hasbro board game Monopoly adhering to a particular theme or particular locale in North America, excluding the United States, which has its own list. Lists for other regions can be found here. The game is licensed in 103 countries and printed in 37 languages.[1] Canada Major streets from cities across the country; from cheap to expensive: St. John's, Fredericton, Charlottetown, Halifax, Quebec City, Montreal, Ottawa, Mississau…

Arthur Zimmermann Arthur Zimmermann (5 Oktober 1864 – 6 Juni 1940) adalah seorang diplomat Jerman yang dikenal karena berperan penting dalam sejarah Perang Dunia I. Melalui Pesan Zimmermann, Arthur Zimmermann menimbulkan titik balik dalam konflik tersebut. Latar belakang dan karier Arthur Zimmermann lahir pada tanggal 5 Oktober 1864 di Marggrabowa, Prusia Timur. Ia adalah seorang politikus dan diplomat Jerman yang memainkan peran kunci dalam pemerintahan Kekaisaran Jerman. Zimmer…

Invasi Sekutu ke ItaliaBagian dari Perang Dunia IITentara Sekutu di Salerno, September 1943.Tanggal3 September 1943 – 16 September 1943LokasiSalerno, Calabria & Taranto, ItaliaHasil Kemenangan SekutuPihak terlibat  Britania Raya Amerika Serikat Kanada India Jerman Nazi ItaliaTokoh dan pemimpin Harold Alexander Bernard Montgomery Mark Wayne Clark Albert Kesselring Heinrich von VietinghoffKekuatan 190.000 100.000Korban 2.009 tewas7.050 terluka3.501 hilang 3.500 tewas Invasi Sekutu ke It…

Peta infrastruktur dan tata guna lahan di Komune Relanges.  = Kawasan perkotaan  = Lahan subur  = Padang rumput  = Lahan pertanaman campuran  = Hutan  = Vegetasi perdu  = Lahan basah  = Anak sungaiRelanges merupakan sebuah komune di departemen Vosges yang terletak pada sebelah timur laut Prancis. Lihat pula Komune di departemen Vosges Referensi INSEE lbsKomune di departemen Vosges Les Ableuvenettes Ahéville Aingeville Ainvelle Allarmont Ambacourt Ameuvell…

Encrasicholina Encrasicholina purpurea Klasifikasi ilmiah Domain: Eukaryota Kerajaan: Animalia Filum: Chordata Kelas: Actinopterygii Ordo: Clupeiformes Famili: Engraulidae Subfamili: Engraulinae Genus: EncrasicholinaFowler, 1938 Spesies Encrasicholina gloria Hata & Motomura, 2016[1] Encrasicholina heteroloba (Rüppell, 1837)[2] Encrasicholina intermedia Hata & Motomura, 2016[1] Encrasicholina macrocephala Hata & Motomura, 2015[3] Encrasicholina oligobr…

Indian politician This article is an orphan, as no other articles link to it. Please introduce links to this page from related articles; try the Find link tool for suggestions. (December 2022) S. Amir Ali JinnahMember of Rajya SabhaIn office3 April 2008 – 2 April 2014PresidentPranab MukherjeeConstituencyTamil Nadu Personal detailsBornMukhtar Ahmed Ansari1941ParentS Mohammed Sulaiman S. Amir Ali Jinnah (also known as A. A. Jinnah) is an Indian politician who served as Member of Rajya S…

Handbook published by the United States Naval Institute The Bluejacket's Manual 23rd Edition HardcoverAuthorThomas J. Cutler, Mark T. Hacala, and Paul A. KingsburyCountryU.S.LanguageEnglishSubjectUnited States Navy lifeGenreHandbookPublisherUnited States Naval Institute PressPublication date12 Apr 2023 (26th Edition)Media typePrintPages712 (Hardcover 26th edition)ISBN978-1-68247-843-1 (Hardcover 26th edition)Preceded by25th Edition (2015)  The Bluejacket's Manual is the basic hand…

2004 French filmThe Bridge of San Luis ReyPromotional posterDirected byMary McGuckianScreenplay byMary McGuckianBased onThe Bridge of San Luis Reyby Thornton WilderProduced byMichael CowanSamuel HadidaHoward G. KazanjianGarrett McGuckianMary McGuckianDenise O'DellStarring Robert De Niro Kathy Bates Gabriel Byrne Harvey Keitel F. Murray Abraham Geraldine Chaplin CinematographyJavier AguirresarobeEdited byKant PanMusic byLalo SchifrinDistributed byMetropolitan Filmexport (France)[1]Columbi…

Samsung Galaxy Z Fold Samsung Galaxy Fold (kemudian Samsung Galaxy Z Fold) adalah ponsel cerdas lipat (foldable smartphone) berbasis Android yang dikembangkan oleh Samsung Electronics. Diumumkan pada 20 Februari 2019, Samsung Galaxy Fold dirilis pada 6 September 2019 di Korea Selatan. Perangkat ini mampu dilipat terbuka untuk menampilkan layar fleksibel berukuran tablet 7,3 inci, sedangkan bagian depannya berisi layar cover yang lebih kecil, dimaksudkan untuk mengakses perangkat tanpa membukanya…

Busung laparSalah satu dari banyak anak penderita busung lapar di pengungsian selama Perang BiafraInformasi umumSpesialisasiEndokrinologi  Busung lapar atau honger oedema disebabkan cara bersama atau salah satu dari simtoma marasmus dan kwashiorkor adalah sebuah fenomena penyakit di Indonesia bisa diakibatkan karena kekurangan protein kronis pada anak-anak yang sering disebabkan beberapa hal, antara lain anak tidak cukup mendapat makanan bergizi, anak tidak mendapat asuhan gizi yang memadai…

Peta yang menunjukkan wilayah Domagnano Domagnano merupakan sebuah kotamadya di San Marino. Kotamadya ini memiliki populasi sebesar 2.865 jiwa (2006) pada area seluas 6,62 km². Daerah ini membatasi kotamadya Faetano, Borgo Maggiore, Serravalle di San Marino dan kotamadya Coriano di Italia. Domagnano, sebelumnya dikenal sebagai Montelupo (pegunungan serigala) karena lambangnya, menjadi koloni pada masa Romawi dan ditetapkan pada tahun 1300. Letaknya di Monte Titano dan terdapat pemandangan Laut …

Gale HaroldHarold di the Plaza Hotel, NYC, 2012LahirGale Morgan Harold III10 Juli 1969 (umur 54)Atlanta, Georgia, Amerika SerikatPekerjaanAktorTahun aktif2000–sekarang Gale Morgan Harold III (lahir 10 Juli 1969) adalah pemeran Amerika Serikat yang dikenal karena perannya dalam Queer as Folk, Deadwood, Desperate Housewives, Grey's Anatomy, The Secret Circle dan Defiance. Ia juga menjadi bintang dalam komedi romantis Falling for Grace. Filmografi Film Tahun Judul Peran Catatan 2000 36K…

Artikel ini perlu diwikifikasi agar memenuhi standar kualitas Wikipedia. Anda dapat memberikan bantuan berupa penambahan pranala dalam, atau dengan merapikan tata letak dari artikel ini. Untuk keterangan lebih lanjut, klik [tampil] di bagian kanan. Mengganti markah HTML dengan markah wiki bila dimungkinkan. Tambahkan pranala wiki. Bila dirasa perlu, buatlah pautan ke artikel wiki lainnya dengan cara menambahkan [[ dan ]] pada kata yang bersangkutan (lihat WP:LINK untuk keterangan lebih lanjut). …

Dil Aashna Haiदिल आशना हैدل آشنا ہےSutradaraHema MaliniProduserHema MaliniDitulis olehIqbal Durrani Suraj Sanim (dialog) Majrooh Sultanpuri (lirik)SkenarioImtiaz HussainCeritaImtiaz Hussain Hema MaliniPemeranShah Rukh KhanDivya BhartiJeetendraMithun ChakrabortySonu WaliaAmrita SinghDimple KapadiaPenata musikAnand-MilindSinematograferPeter PereiraPenyuntingV.N. MayekarPerusahaanproduksiH. M. Creations[1]Tanggal rilis 23 Oktober 1992 (1992-10-23) Durasi…

Ihsan Maulana MustofaInformasi pribadiNama lahirIhsan Maulana MustofaKebangsaan IndonesiaLahir18 November 1995 (umur 28)Tasikmalaya, Jawa BaratTinggi174 cm (5 ft 8+1⁄2 in)Berat62 kg (137 pon) (137 pon)PeganganKananPasanganKulsum Nurul Jannah ​(m. 2018)​Men's singlePeringkat tertinggi19 (4 Agustus 2016)Peringkat saat ini128 (3 Mei 2022) Rekam medali Mewakili  Indonesia Kejuaraan Dunia Junior Bangkok 2013 Tunggal …

Bagian dari seriAteisme KonsepSejarah Antiteisme Ateisme dan agama(Kritik / Kritik terhadap agama,Diskriminasi terhadap ateisme) Sejarah ateisme Ateisme negara Jenis Implisit dan eksplisit Positif dan negatif Feminis Ateisme Baru Kristen India Hindu (Adevisme) Buddha Yahudi Muslim ArgumentasiTerhadap keberadaan Tuhan Argumen dari kehendak bebas Argumen disteleologis Argumen dari ketidakpercayaan Inkonsistensi wahyu Kekeliruan tanpa batas Ketersembunyian Ilahi Ketidakserupaan sifat Tuhan Mas…

Kembali kehalaman sebelumnya