Path (jejaring sosial)

Path
URLwww.path.com
Tipesitus web
Registration (en)Ya
LangueInggris, Arab, Norwegia, Belanda, Prancis, Jerman, Yunani, Indonesia, Italia, Jepang, Korea, Mandarin Sederhana, Mandarin Tradisional, Melayu, Portugis, Rusia, Spanyol, Swedia, Thai
PemilikIndependen (2010-2015)
KAKAO Inc.
PembuatDave Morin dan Shawn Fanning (en)
Service entry (en)November 2010
Service retirement (en)September 2018
KeadaanDitutup
Twitter: path

Path adalah sebuah aplikasi jejaring sosial pada telepon pintar yang memungkinkan penggunanya untuk berbagi gambar dan juga pesan.[1] Penggunaan dari Path ditargetkan untuk menjadi tempat tersendiri untuk pengguna berbagi dengan keluarga dan teman-teman terdekat.[2] Dave Morin, salah satu dari pendiri Path dan CEO dari perusahaan tersebut berkata: “Yang menjadi visi utama kami adalah untuk membuat sebuah jejaring dengan kualitas yang tinggi dan menjadikan pengguna nyaman untuk berkontribusi setiap waktu.” [2]

Perusahaan ini berawal dengan aplikasi pada iPhone dan juga website lalu merilis versi Android kemudian. Perusahaan ini berkompetisi dengan jejaring sosial lainnya seperti Instagram.

Berpusat di San Fransisco, California, perusahaan ini didirikan oleh Shawn Fanning dan mantan Eksekutif dari Facebook, Dave Morrin. Path didirikan dengan tujuan membuat sebuah jurnal yang interaktif bagi penggunanya.

Penggunaan Path berbeda dari jejaring sosial lainnya di mana hanya pengguna yang telah disetujui yang dapat mengakses halaman Path seseorang. Status privasi dari aplikasi ini menjadikan Path lebih eksklusif dari berbagai jejaring sosial yang ada. Path dapat digunakan di iPhone, iPad, iPod Touch, dan Android versi apapun. Aplikasi ini tersebar melalui Apple Application Store dan berbagai situs aplikasi lainnya.

Sejarah

Penggalangan dana untuk mendirikan Path diawali oleh 3 pendiri Path yaitu Dave Morin, Shawn Fanning, dan Dustin Mierau. Penggalangan dana ini berhasil mengumpulkan beberapa penyumbang di antaranya Ron Conway, Paul Buchheit, Ashton Kutcher, dll. Pada bulan februari 2011, perusahaan ini berhasil menggalang dana sebesar $8.5 juta untuk modal dasar yang berasal dari Kleiner Perkins Caufield & Byers dan Index Ventures serta Digital Garage dari Jepang.

Pada bulan November dan Desember 2011, Path meluncurkan beberapa fitur baru dan meningkatkan penggunanya dari 30.000 menjadi lebih dari 300.000 dalam waktu kurang dari 1 bulan. Pada Februari 2012, perusahaan ini dikritik secara luas karena aplikasi ini mengakses dan menyimpan kontak yang ada di dalam telepon seluler pengguna tanpa persetujuan dari pengguna sendiri. Dalam sebuah blog yang diunggah oleh CEO Path sendiri, perusahaan meminta maaf dan menyatakan bahwa Path telah mengubah praktik ini.

Bagaimanapun, pada Maret 2012, perusahaan mendapatkan permintaan untuk memberikan informasi dari representatif kongres Henry A. Waxman dan G. K. Butterfield beserta 33 pengembang aplikasi lainnya yang menanyakan secara detail informasi apa saja yang telah dikumpulkan dari pengguna Path dan bagaimana mereka menggunakannya. Pada Februari 2013, perusahaan ini dikenai denda sebesar $800.000 oleh FTC karena menyimpan data dari pengguna di bawah umur dan diharuskan untuk evaluasi atas kebijakan privasi setiap 2 tahun selama 20 tahun ke depan.

Fitur-Fitur Path

Profil

Fitur Profil memungkinkan pengguna Path untuk mengatur tampilan dari halaman Path. Selain dapat mengubah gambar yang menjadi gambar profil, pengguna juga dapat mengubah gambar dari latar belakang halaman Path pengguna. Selain mengubah gambar, pengguna juga dapat menyambungkan setiap momen yang diunggah. Path dapat mengunggah momen dari pengguna ke dalam beberapa jejaring sosial lainnya seperti Facebook, Foursquare, Tumblr dan Twitter.

Belanja

Fitur belanja merupakan fitur terbaru yang diluncurkan oleh Path yang memungkinkan pengguna untuk mengunduh stiker yang dapat digunakan dalam mengirim pesan. Selain stiker, fitur belanja juga menyediakan beberapa pilihan saringan untuk foto dan video. Setiap stiker dan filter yang tersedia dalam fitur ini merupakan produk berbayar.

Mengunggah Foto dan Video

Fitur lain dari Path adalah foto dan video di mana pengguna dapat mengunggah foto dan juga video untuk berbagi dengan pengguna lain. Proses pengunggahan foto dapat melalui proses edit terlebih dahulu dengan filter foto yang tersedia. Untuk unggahan video, pengguna dapat mengunggah video yang ada dengan batas waktu tertentu. Mengunggah foto dan video dapat dilakukan dengan mengambil data yang tersedia di dalam telepon seluler ataupun mengambil foto dan video baru.

Mengunggah Lokasi

Path memungkinkan pengguna untuk membagikan lokasi berada dengan pengguna lain. Fitur ini dapat tersambung dengan jejaring sosial Foursquare apabila pengguna memiliki akun di jejaring sosial tersebut. Penandaan lokasi dilakukan dengan GPS yang terdapat di dalam telepon seluler pengguna dan mengakses data dari lokasi yang tersedia melalui Foursquare.

Musik, Film, Buku

Pengguna Path dapat membagikan musik yang sedang mereka dengar, film yang sedang ditonton, atau buku yang sedang dibaca oleh pengguna sendiri kepada pengguna lainnya. Data dari musik, film, dan buku dapat diambil dari arsip Path sendiri. Pengguna terlebih dahulu mencari judul dari lagu, film, dan buku yang diinginkan dan kemudian dipilih untuk dibagikan dengan pengguna lain.

Mengunggah Status

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengunggah status yang diinginkan dengan menggunakan huruf serta emoticon yang ada. Fitur-fitur Path ini dapat dilakukan secara bersamaan dalam satu post.

Tidur

Fitur ini menandakan bahwa si pengguna sedang tidur dan dapat menghitung jangka waktu dari saat tombol tidur ditekan sampai tombol bangun ditekan kemudian. Pada saat mode tidur sedang aktif, pengguna tidak dapat mengakses halaman Path sebelum tombol bangun ditekan. Apabila pengguna mengaktifkan fitur ini maka akan muncul status tidur di halaman pengguna sendiri dan pengguna lainnya. Demikian pula halnya apabila tombol bangun ditekan kemudian.

Mengirim Pesan Kepada Pengguna Lain

Fitur ini merupakan salah satu fitur terbaru Path di mana pengguna dapat mengirim pesan secara pribadi kepada pengguna lain. Pengguna yang akan menerima pesan haruslah terlebih dahulu menjadi teman dari pengguna. Pesan pribadi ini dapat menggunakan huruf, emoticon maupun stiker yang dapat didapatkan dari fitur belanja.

Komentar

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengunggah komentar untuk setiap momen dari pengguna lain yang telah menjadi teman. Fitur komentar dapat digunakan untuk setiap jenis momen yang ada seperti foto, status, musik, dll.

Emosi

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menyatakan emosi yang merupakan tanggapan dari setiap momen pengguna lain. Emosi yang dapat dipilih adalah “senyum”, “berkerut”, “terkejut”, “tertawa”, dan “suka”. Setiap emosi yang dipilih oleh pengguna lain atas momen yang diunggah akan terlihat pada momen tersebut.

Terlihat

Fitur ini memberikan pengguna informasi atas berapa banyak dari pengguna lain yang telah melihat momen yang diunggah pengguna. Setiap pengguna yang telah melihat momen yang diunggah akan terlihat di bagian khusus dan dapat diakses oleh setiap pengguna.

Path pada masa depan

Path telah berhasil menjadi salah satu jejaring sosial yang terkenal dan banyak digunakan oleh pengguna di seluruh dunia. Perkembangan ini tidak terlepas dari beberapa kelebihan Path yang berbeda dari jejaring sosial lainnya. Kelebihan Path yang sangat menonjol dari jejaring sosial lainnya adalah jumlah interaksi yang sangat terbatas. Jumlah pengguna yang dapat berinteraksi dengan satu pengguna dibatasi sampai 150 saja. Hal ini menjadikan akun dari Path eksklusif dan menjaga privasi dari pengguna. Selain itu, kelebihan path dalam hal privasi pengguna tidak memungkinkan pengguna yang tidak disetujui untuk mengakses akun yang ada. Tidak adanya kolom iklan dan promosi lainnya menjadikan Path lebih terfokus kepada pengguna sendiri.

Dengan menjamurnya jejaring sosial seperti Foursquare dan juga Pinterest akhir-akhir ini, Path telah menjadi salah satu dari sosial media yang patut diperhatikan. Path menjadikan berbagi momen lebih mudah dan juga lebih interaktif. Pengembangan dari Path yang ada menjadikan jejaring sosial ini terkenal dan menarik banyak pengguna. Fitur-fitur yang tersedia dalam jejaring sosial ini menggabungkan beberapa fitur yang terdapat dalam jejaring sosial lain ke dalam satu kemudahan.

Salah satu pendiri Path yang merupakan mantan eksekutif dari jejaring sosial terkenal lainnya yaitu Facebook, memberikan banyak pengalaman yang dapat digunakan oleh perusahaan ini untuk mengembangkan aplikasinya. Pengguna Path dapat berbagi dengan 150 pengguna Path lainnya yang telah disetujui dan juga menjadi jurnal pribadi dari pengguna. Path memungkinkan pengguna untuk dapat menampilkan kehidupan mereka di dalam satu aplikasi. Path telah berkembang dari aplikasi untuk berbagi gambar menjadi aplikasi untuk berbagi pengalaman secara langsung dengan fitur-fitur yang ada. Dengan perkembangan pengguna yang telah bertambah 2 juta orang dalam 2 bulan setelah desain ulang yang dilakukan baru-baru ini, Path tentunya dapat menjadi jejaring sosial yang solid pada masa depan.

Penutupan

Path resmi ditutup pada tanggal 18 Oktober 2018. Sedangkan layanan pelanggan (customer service) Path beserta aplikasi Path akan dihentikan total pada tanggal 15 November 2018.[3][4]

Referensi

  1. ^ McCarthy, Caroline (November 14, 2010). "A Path the world isn't meant to see". CNET. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-10-29. Diakses tanggal 2013-03-18. 
  2. ^ a b Fowler, Geoffrey A. (March 11, 2011). "Path Gets "FriendRank" and a Revenue Stream". The Wall Street Journal. 
  3. ^ Yusuf, Oik (2018-09-17). Wahyudi, Reza, ed. "Path Resmi Tutup, Layanan Disetop 18 Oktober 2018". Kompas.com (dalam bahasa Default). Diakses tanggal 2021-05-31. 
  4. ^ Clinten, Bill (2018-10-18). Yusuf, Oik, ed. "Menjajal Path Setelah Ditutup, Begini Keadaannya". Kompas.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2018-10-20. 

Pranala luar

Baca informasi lainnya:

Stasiun Kita-Iiyama北飯山駅Stasiun Kita-Iiyama pada Desember 2006LokasiIiyama, Iiyama-shi, Nagano-ken 389-2253JepangKoordinat36°51′32″N 138°21′50″E / 36.8588°N 138.3640°E / 36.8588; 138.3640Koordinat: 36°51′32″N 138°21′50″E / 36.8588°N 138.3640°E / 36.8588; 138.3640Ketinggian317.0 meter[1]Operator JR EastJalur■ Jalur IiyamaLetak20.5 km dari ToyonoJumlah peron1 peron sampingJumlah jalur1Informasi lainStatusTanpa…

Below is a list of countries and dependencies in North America by area.[1] The region includes Canada, the Caribbean, Central America, Greenland, Mexico, and the United States. Canada is the largest country in North America and the Western Hemisphere. Saint Kitts and Nevis is the smallest country in North America overall, while El Salvador is the smallest country on the mainland. Greenland is a dependent territory of Denmark, but would be the third-largest country in the continent. Count…

Indian military unit 27 AD Missile Regiment (Amritsar Airfield)Active1942 – presentCountryIndiaAllegiance British India IndiaBranch British Indian Army Indian ArmyTypeCorps of Army Air DefenceSizeRegimentMotto(s)“Sky high excellence”ColorsSky Blue and RedEquipmentAkash surface-to-air missiles[1]DecorationsVir Chakra 5Sena Medal 4Vishisht Seva Medal 2 Mention in Despatches 5Battle honours‘Amritsar Airfield’CommandersNotablecommandersLieutenant General Nav Kum…

ElevenSampul digitalAlbum singel karya IveDirilis1 Desember 2021GenreK-popDurasi6:23BahasaKoreaLabel Starship Kakao Kronologi Ive Eleven(2021) Love Dive(2022) Singel dalam album Eleven ElevenDirilis: 1 Desember 2021 Eleven adalah album singel debut dari grup vokal wanita Korea Selatan Ive. Album ini dirilis pada tanggal 1 Desember 2021 oleh Starship Entertainment dan didistribusikan oleh Kakao Entertainment. Daftar lagu Daftar lagu ElevenNo.JudulLirikMusikArrangementDurasi1.ElevenSeo Ji-eumP…

Untuk penggunaan di Wikipedia bahasa Indonesia, Lihat Wikipedia:VisualEditor. VisualEditor TipeMediaWiki extension (en), Penyunting teks dan halaman duplikat permanen Wikimedia GenreWikiLisensilisensi MIT[1]Karakteristik teknisBahasa pemrogramanPHP Informasi pengembangPengembangWikimedia Foundation dan WikiaInformasi tambahanSitus webVisualEditor Sunting di Wikidata • L • B • Bantuan penggunaan templat ini VisualEditor (VE) adalah sebuah proyek MediaWiki untuk menyed…

I3

I3 i3 dengan Vim dan TerminalTipemanajer jendela menyusun dan perangkat lunak bebas Versi pertama16 Maret 2009; 14 tahun lalu (2009-03-16)[1]Versi stabil 4.23 (29 Oktober 2023) LisensiLisensi BSD[2]Karakteristik teknisSistem operasiGNU/Linux, BSD (en), macOS dan mirip Unix Ukuran1.3 MiB[3]Bahasa pemrogramanC Informasi pengembangPembuatMichael StapelbergSumber kode Kode sumberPranala Debiani3-wm Arch Linuxi3-wm Ubuntui3-wm Gentoox11-wm/i3 Fedorai3 Informasi tambahanSi…

Puncak Victoria Puncak Victoria atau dikenal juga sebagai The Peak (Inggris: Victoria Peakcode: en is deprecated ) adalah sebuah gunung di Hong Kong, Tiongkok. Puncak tersebut terletak di bagian barat daya Pulau Hong Kong dengan ketinggian 552 meter. The Peak adalah salah satu objek wisata yang paling populer di Hong Kong dengan 6 juta orang mengunjunginya tiap tahun. Hal yang menarik turis ke The Peak adalah pemandangannya yang indah mencakup Pulau Hong Kong dan Kowloon. Lokasi ini juga merupak…

Aq QoyunluAğ Qoyunluآق قویونلو1378–1501 Bendera Aq QoyunluKekhanan Aq Qoyunlu dan wilayah terluasnyaIbu kotaAmed: 1453 – 1471Tabriz:1468 – 6 Januari 1478Bahasa yang umum digunakanAzerbaijan[1]Agama Islam Sunni[2]PemerintahanMonarchyPenguasa • 1378–1435 Kara Yuluk Osman• 1501–1501 Murad ibn Ya'qub Era SejarahAbad Pertengahan• Didirikan 1378• Dibubarkan 1501 Didahului oleh Digantikan oleh Kara Koyunlu dnsDinasti Safawiyah Su…

Arco di TraianoCiviltàRomana UtilizzoArco trionfale EpocaII secolo d.C. LocalizzazioneStato Italia ComuneAncona AmministrazioneVisitabileSi Mappa di localizzazione Modifica dati su Wikidata · ManualeCoordinate: 43°37′31″N 13°30′23.4″E / 43.625278°N 13.5065°E43.625278; 13.5065 L'arco di Traiano di Ancona è un arco trionfale attribuito ad Apollodoro di Damasco, fatto costruire nel II secolo d.C. dal Senato romano per esprimere la propria riconoscenza al…

Artikel ini tidak memiliki referensi atau sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa dipastikan. Tolong bantu perbaiki artikel ini dengan menambahkan referensi yang layak. Tulisan tanpa sumber dapat dipertanyakan dan dihapus sewaktu-waktu.Cari sumber: Analisis varians – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTORAnalisis varians (analysis of variance, ANOVA) adalah suatu metode analisis statistika yang termasuk ke dalam cabang statistika inferensi.…

Ketua Dewan Pertimbangan Agung Republik IndonesiaMargono Djojohadikusumo, Ketua Dewan Pertimbangan Agung pertama.Dewan Pertimbangan Agung Republik IndonesiaPejabat perdanaR. Margono DjojohadikusumoDibentuk25 September 1945Pejabat terakhirAchmad TirtosudiroJabatan dihapus31 Juli 2003SuksesiKetua Dewan Pertimbangan Presiden Republik Indonesia Ketua Dewan Pertimbangan Agung Republik Indonesia adalah ketua salah satu lembaga tinggi negara berdasarkan Pasal 16 UUD 45 sebelum diamendemen. Dewan Pertim…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Februari 2023. Belanja tidak terduga adalah pengeluaran anggaran untuk kegiatan yang sifatnya tidak biasa dan tidak diharapkan berulang seperti penanggulangan bencana alam, bencana sosial, dan pengeluaran tidak terduga lainnya yang sangat diperlukan dalam rangka penyel…

Kampanye JingnanPeta kampanye JingnanTanggal8 Agustus 1399 – 13 Juli 1402LokasiDataran Tiongkok UtaraHasil Kemenangan Pangeran Yan yang menentukan Kejatuhan Nanjing Zhu Di dinobatkan menjadi Kaisar YonglePihak terlibat Tentara Pangeran Yan Dinasti MingTokoh dan pemimpin Zhu Di, Pangeran YanZhu GaochiZhu Gaoxu, Pangeran GaoyangZhang Yu (gugur dalam tugas) Kaisar JianwenGeng BingwenKekuatan 120.000 500.000[1]Korban Tidak diketahui Tidak diketahui Kampanye Jingnan Hanzi: 靖難之役 Makn…

Amphitrite (1866), karya François Théodore Devaulx. Dalam mitologi Yunani, Amfitrit (Ἀμφιτρίτη) adalah dewi laut dan merupakan istri Poseidon. Dalam mitologi Romawi, dia dipadankan dengan Salakia, istri Neptunus dan dewi air asin[1] Dalam mitologi Menurut Hesiod, Amfitrit adalah anak Nereus dan Doris (dengan demikian Nereid) tetapi menurut Apollodorus dia adalah anak dari Okeanos dan Tethys (dengan demikian Okeanid).[2][3] Keturunan Amfitrit di antaranya adala…

Greek word meaning 'character' For other uses, see Ethos (disambiguation). Not to be confused with Ethnos. A sculpture representing Ethos outside the Australian Capital Territory Legislative Assembly in Canberra, Australia Ethos (/ˈiːθɒs/ or US: /ˈiːθoʊs/) is a Greek word meaning 'character' that is used to describe the guiding beliefs or ideals that characterize a community, nation, or ideology; and the balance between caution, and passion.[1] The Greeks also used this word to r…

Pemandangan Biara Strahov dilihat dari Jalan Úvoz. Biara Strahov (Ceska: Strahovský kláštercode: cs is deprecated ) adalah sebuah kompleks biara dan basilika Katolik yang dikelola oleh Ordo Premonstratensian, didirikan pada tahun 1143 oleh Jindřich Zdík, Uskup Yohanes dari Praha, dan Vladislaus II, Adipati Bohemia. Terletak di Strahov, Praha, ibu kota Republik Ceko.[1] Sejarah Pendirian biara Perpustakaan Biara Strahov Setelah ziarah ke Tanah Suci pada tahun 1138, uskup Olomouc, Mg…

Cat-shaped handheld barcode reader CueCat barcode scanner and interposer cables with male and female PS/2 connectors The CueCat, styled :CueCat with a leading colon, is a cat-shaped handheld barcode reader that was given away free to Internet users starting in 2000 by the now-defunct Digital Convergence Corporation (which often styled its own name as Digital:Convergence Corporation). By year-end 2001, barcodes were no longer distributed for the device, and scanning with the device using its orig…

Bilateral relationsPakistan–Somalia relations Pakistan Somalia Pakistan–Somalia relations are the bilateral relations between Pakistan and Somalia. Both Organisation of Islamic Cooperation members, the two countries have historically maintained strong relations. Somalia also has an embassy in Islamabad. History Relations between the modern-day territories of Pakistan and Somalia stretch back to antiquity.[1] The 1st century CE Periplus of the Erythraean Sea, among other documents, re…

Batuan julang di Taman Nasional Bryce Canyon, Utah Batuan julang atau batuan jamur (Inggris: hoodoocode: en is deprecated ) adalah julangan batu yang tinggi dan tipis yang dibentuk oleh pengikisan, biasanya dengan puncak atau kepala yang lebih besar (maka itu dinamakan batuan jamur). Batuan julang biasanya terdiri dari batuan yang relatif lunak di atasnya dengan batuan lebih keras dan tidak mudah terkikis yang melindungi setiap kolom dari unsur. Mereka umumnya terbentuk di dalam batuan endapan d…

Elsie FergusonPublicity photo of Ferguson (1913)Lahir(1883-08-19)19 Agustus 1883New York City, New York, United StatesMeninggal15 November 1961(1961-11-15) (umur 78)New London, Connecticut, United StatesPekerjaanActressTahun aktif1902–1943Suami/istriFrederick C. Hoey (1907-1914) (divorced)Thomas Clarke, Jr. (1916-1923) (divorced)Frederick Worlock (1924-1930) (divorced)Victor Augustus Seymour Egan (1934-1956) (his death) Elsie Louise Ferguson (19 Agustus 1883 – 15 Nove…

Kembali kehalaman sebelumnya