Rumah Tinggal Notosoegondo

Rumah Tinggal Notosoegondo
ꦲꦺꦴꦩꦃꦤꦠꦱꦸꦒꦤ꧀ꦢ
Nama sebagaimana tercantum dalam
Sistem Registrasi Nasional Cagar Budaya
Cagar budaya Indonesia
KategoriBangunan
No. RegnasBelum ada
Lokasi
keberadaan
Jalan Diponegoro No. 21/23, Kelurahan Salatiga, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, Provinsi Jawa Tengah
PemilikKeluarga Notosoegondo
PengelolaKeluarga Notosoegondo

Rumah Tinggal Notosoegondo (Jawa: ꦲꦺꦴꦩꦃꦤꦠꦱꦸꦒꦤ꧀ꦢ, translit. Omah Natasuganda) adalah bangunan yang terinventarisasi untuk ditetapkan sebagai cagar budaya, yang terletak di Jalan Diponegoro No. 21/23, Kelurahan Salatiga, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, Provinsi Jawa Tengah. Bangunan ini dibangun awal abad ke-20 dan menjadi salah satu bukti fisik dari konsep kota modern arsitektur kolonial di Kota Salatiga. Pada 17 Juni 2015, bangunan ini menerima penghargaan dalam bentuk pemberian kompensasi pelestarian dari Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Tengah bersama dengan empat bangunan lain, yaitu GPIB Tamansari Salatiga, Susteran OSF St. Fransiskus Xaverius, Rumah Tinggal Hasmo Sugijarto, dan Toko Aneka Jaya.

Keadaan bangunan

Rumah ini dibangun awal abad ke-20 dan diperkirakan berusia lebih dari 100 tahun.[1] Lokasinya berada di Jalan Diponegoro (dahulu bernama Toentangscheweg) No. 21/23, Kelurahan Salatiga, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, Provinsi Jawa Tengah.[2] Pada masa pemerintahan gemeente (kotapraja), kawasan tersebut dikenal dengan nama Europeesche Wijk.[3][4]

Menurut Prakosa dan Supangkat, kawasan ini hanya boleh ditempati oleh orang-orang Eropa, Timur Asing, dan masyarakat pribumi yang memiliki penghasilan setara dengan pegawai Eropa, yaitu kategori golongan gaji A (gaji tertinggi).[5][6] Bangunan rumah ini merupakan salah satu bukti fisik dari konsep kota modern, yang memperlihatkan ciri arsitektur kolonial di Kota Salatiga. Gaya romantisme bangunan tersebut terlihat di fondasi batu belah yang kokoh, interior ruangan berbentuk garis melengkung, atap berbentuk perisai segi delapan, serta jendela-jendela yang simetris dengan dinding bangunan. Desain bangunan rumah itu memanfaatkan lahan yang sempit dan memanjang, tetapi letaknya lebih rendah dari jalan raya.[1] Setelah Revolusi Nasional Indonesia dan bubarnya Republik Indonesia Serikat (RIS), rumah ini ditempati oleh keluarga Notosoegondo, dosen ekonomi di Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW), yang juga dipercaya untuk memimpin Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kota Salatiga. Hingga tahun 2020, kondisi fisik bangunannya terawat dengan baik, meskipun ahli waris tidak menetap di rumah itu.[7]

Kompensasi pelestarian

Rumah tinggal yang berdekatan dengan Wisma BCA Salatiga tersebut terinventarisasi untuk ditetapkan sebagai salah satu bangunan cagar budaya di Kota Salatiga dengan Nomor Inventaris 11-73/Sla/15.[a][8] Pada 17 Juni 2015, bangunan ini menerima penghargaan dalam bentuk pemberian kompensasi pelestarian dari BPCB Jawa Tengah bersama dengan empat bangunan lain di Kota Salatiga. Kompensasi tersebut diserahkan kepada Hendriani selaku pemilik dan pengelola bangunan. Adapun empat bangunan lain itu adalah GPIB Tamansari Salatiga (diserahkan kepada Marthinus Mijan Rukait selaku Ketua IV Pelaksana Harian Majelis GPIB Tamansari Salatiga), Susteran OSF St. Fransiskus Xaverius (diserahkan kepada Suster Kepala Maria Gratia Surtinan), Rumah Tinggal Hasmo Sugiarto (diserahkan kepada Sri Kadarinah selaku pemilik dan pengelola bangunan), dan Toko Aneka Jaya (diserahkan kepada Heriyanto selaku pemilik dan pengelola bangunan).[1][9][10]

Lihat pula

Keterangan

  1. ^ Berdasarkan hasil kajian dan identifikasi bangunan bersejarah di Kota Salatiga yang dilakukan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Salatiga bersama Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Tengah tahun 2009 (Hatmadji, dkk 2009, hlm. 3).

Rujukan

  1. ^ a b c Supangkat, Eddy (2019). Gedung-Gedung Tua yang Melewati Lorong Waktu Salatiga. Salatiga: Griya Media. hlm. 20–21. 
  2. ^ Raap, Olivier Johannes (2015). Kota di Djawa Tempo Doeloe. Jakarta: Kepustakaan Populer Gramedia. hlm. 19. 
  3. ^ Anwar, Muhammad Khoirul (Agustus 2019). "Rekonstrusi Kota Kolonial Salatiga dan Kontribusi Teknologi Geographical Information System". Sasdaya. 3 (2): 141–150. ISSN 2549-3884. 
  4. ^ Rohman, Fandy Aprianto (Juni 2020). "Administrasi Pemerintahan Gemeente di Salatiga 1917–1942". Walasuji. 11 (1): 115–127. ISSN 2502-2229. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-06-18. Diakses tanggal 2020-06-18. 
  5. ^ Prakosa, Abel Jatayu (2017). Diskriminasi Rasial di Kota Kolonial: Salatiga 1917–1942. Semarang: Sinar Hidoep. hlm. 27. 
  6. ^ Supangkat, Eddy (2012). Salatiga: Sketsa Kota Lama. Salatiga: Griya Media. hlm. 35. 
  7. ^ Rahardjo, Slamet, dkk (2013). Sejarah Bangunan Cagar Budaya Kota Salatiga. Salatiga: Pemerintah Daerah Kota Salatiga. hlm. 133–134. 
  8. ^ Hatmadji, Tri, dkk (2009). Kajian dan Hasil Identifikasi Bangunan Bersejarah di Kota Salatiga. Klaten: Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala Jawa Tengah. hlm. 60–61. 
  9. ^ Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah, Direktorat Jenderal Kebudayaan Republik Indonesia (19 Juni 2015). "Pemberian Kompensasi Pelestari Cagar Budaya Kota Salatiga". Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah, Direktorat Jenderal Kebudayaan Republik Indonesia. Diakses tanggal 11 Maret 2020. 
  10. ^ Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah (19 Juni 2015). "Bangunan-Bangunan di Kota Salatiga Penerima Kompensasi Pelestarian". Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah, Direktorat Jenderal Kebudayaan Republik Indonesia. Diakses tanggal 11 Maret 2020. 

Referensi tambahan

Buku

  • Darmiati, dkk (1999). Otonomi Daerah di Hindia-Belanda (1903–1940). Jakarta: CV. Sejahtera. 
  • Handjojo, M.S. (1978). Riwayat Kota Salatiga. Salatiga: Sechan Press. 
  • Harnoko, Darto, dkk (2008). Salatiga dalam Lintasan Sejarah. Salatiga: Dinas Pariwisata, Seni, Budaya, dan Olah Raga Kota Salatiga. 
  • Kartoatmadja, dkk (1995). Hari Jadi Kota Salatiga 24 Juli 750. Salatiga: Pemerintah Daerah Kotamadya Daerah Tingkat II Salatiga. 
  • Oemar, Mohammad, dkk (1978). Sedjarah Daerah Jawa Tengah. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. 
  • Purnomo, Daru, dkk (2015). Kajian Pemekaran Kota Salatiga. Salatiga: Pusat Kajian Kependudukan dan Pemukiman Fakultas Ilmu Sosial dan Komunikasi Universitas Kristen Satya Wacana. 

Pranala luar

Baca informasi lainnya:

Roberto CavalliOn RunawayLahir15 November 1940 (umur 83)Florence, ItaliaKebangsaanItaliaPendidikanAcademy of Art of Florence, ItaliaLabelRoberto Cavalli, just cavalli, Roberto Cavalli Junior, Roberto Cavalli Parfums, Roberto Cavalli Home [1] Roberto Cavalli ialah seorang fashion designer asal Italia yang lahir pada 15 November 1940 di Florence, Itali.[2] Cavalli merupakan anak dari Giorgio Cavalli (surveyor pertambangan) dan Marcela Cavalli (penjahit).[2][3] …

American judge William Lee KnousChief Judge of the United States District Court for the District of ColoradoIn office1954–1959Preceded byOffice establishedSucceeded byAlfred A. ArrajJudge of the United States District Court for the District of ColoradoIn officeApril 7, 1950 – December 12, 1959Appointed byHarry S. TrumanPreceded byJohn Foster SymesSucceeded byOlin Hatfield Chilson31st Governor of ColoradoIn officeJanuary 14, 1947 – April 15, 1950LieutenantHomer L. Pear…

PrezzofrazionePrezzo – Veduta LocalizzazioneStato Italia Regione Trentino-Alto Adige Provincia Trento ComunePieve di Bono-Prezzo TerritorioCoordinate45°56′N 10°38′E / 45.933333°N 10.633333°E45.933333; 10.633333 (Prezzo)Coordinate: 45°56′N 10°38′E / 45.933333°N 10.633333°E45.933333; 10.633333 (Prezzo) Altitudine664 m s.l.m. Superficie3,85 km² Abitanti189[1] (31-12-2015) Densità49,09 ab./km² Altre informa…

Il taglio anatomico del maiale denominato prosciutto Il prosciutto è un taglio della carne del maiale. In campo alimentare il suo uso principale rappresenta la preparazione di due salumi: il prosciutto crudo e il prosciutto cotto. Indice 1 Descrizione 1.1 Uso in senso lato e improprio del termine 1.2 Uso del termine 2 Storia 3 Usi gastronomici 4 Note 5 Voci correlate 6 Altri progetti 7 Collegamenti esterni Descrizione Tecnicamente e più correttamente, in lingua italiana col termine prosciutto …

Koordinat: 8°3′46.63″S 34°54′10.73″W / 8.0629528°S 34.9029806°W / -8.0629528; -34.9029806 SportNama lengkapSport Club do RecifeJulukanSport Recife atau Sport (tim)Leão (Singa),Papai da Cidade (Kota Ayah),O Leão da Ilha (Singa Pulau),Leão do Norte (Singa Utara),Leão da Praça da Bandeira (Singa Bendera Persegi),Supertime da Ilha (Tim super di Pulau) (suporter)Berdiri13 Mei 1905; 118 tahun lalu (1905-05-13)sebagai Sport Club do RecifeStadionIlha do Reti…

Zambales merupakan sebuah provinsi di Filipina. Ibu kotanya ialah Iba. Provinsi ini terletak di region Luzon Tengah. Provinsi ini memiliki luas wilayah 3.714 km² dengan memiliki jumlah penduduk 590,848 jiwa (2015). Provinsi ini memiliki angka kepadatan penduduk 160 jiwa/km². Munisipalitas Munisipalitas Jumlah Barangays Wilayah(km²) Penduduk(2015) Kepadatan penduduk(jiwa/km²) Botolan 57.707 Cabangan 27.174 Candelaria 27.174 Castillejos 64.841 Iba 50,506 Masinloc 47,719 Palauig 34,947 San…

VietJetAir IATA ICAO Kode panggil VJ VJC VIETJETAIR Didirikan30 November 2007Mulai beroperasi25 Desember 2011Penghubung Bandara Hanoi Bandara Kota Ho Chi Minh Penghubung sekunderDa NangProgram penumpang setiaVietjet SkyclubAnak perusahaanThai Vietjet AirArmada77Tujuan46SloganEnjoy Flying!Perusahaan indukSovico HoldingsHDBankKantor pusatBa Đình, Hanoi, VietnamTokoh utamaNguyễn Thị Phương Thảo (CEO)Situs webwww.vietjetair.com VietJet Aviation Joint Stock Company (bahasa Vietnam: Côn…

Sibel Siber Jurubicara MahkamahMasa jabatan4 September 2013 – 22 Januari 2018 PendahuluHasan BozerPenggantiTeberrüken UluçayPerdana Menteri Siprus UtaraMasa jabatan13 Juni 2013 – 2 September 2013PresidenDerviş Eroğlu Pendahuluİrsen KüçükPenggantiÖzkan Yorgancıoğlu Informasi pribadiLahir13 Desember 1960 (umur 63)Nicosia, SiprusPartai politikPartai Republik TurkiAlma materUniversitas IstanbulSunting kotak info • L • B Sibel Siber (lahir 13 Desemb…

Wendi McLendon-CoveyMcLendon-Covey in 2012LahirWendy A. McLendon10 Oktober 1969 (umur 54)Bellflower, California, ASAlmamaterCalifornia State University, Long BeachPekerjaanAktriskomedianTahun aktif2001–sekarangSuami/istriGreg Covey ​(m. 1996)​ Wendi A. McLendon-Covey (née McLendon; lahir 10 Oktober 1969)[1][2] adalah seorang aktris dan komedian Amerika Serikat. Dia dikenal terutama karena karyanya dalam peran komedi dan improvisasi. Sejak…

Chữ NômJenis aksara Logogram Bahasabahasa VietnamPeriodecirca 1200-1949Aksara terkaitSilsilahAksara tulang ramalanAksara segelAksara rohaniwanAksara regulerChữ NômAksara kerabatHanzi sederhana, Kanji, Hanja, aksara Khitan, Sawndip, Zhuyin Artikel ini mengandung transkripsi fonetik dalam Alfabet Fonetik Internasional (IPA). Untuk bantuan dalam membaca simbol IPA, lihat Bantuan:IPA. Untuk penjelasan perbedaan [ ], / / dan ⟨ ⟩, Lihat IPA § Tanda…

Untuk konflik keagamaan di Kekaisaran Romawi Suci pada 1592–1604, lihat Perang Uskup-uskup Strasbourg. Bishops' WarsBagian dari Peperangan Tiga KerajaanTanggal1639–45LokasiSkotlandia, InggrisHasil Kemenangan Kovenanter SkotlandiaPihak terlibat Royalis Skotlandia Inggris Covenanter SkotlandiaTokoh dan pemimpin Charles I Lord Conway The Earl of Strafford The Earl of Montrose The Earl of Argyll Alexander LeslieKekuatan 15,000+ 24,000+Korban Sekitar 300 Sekitar 200 Gambaran dimulainya pemberonta…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Desember 2022. Mariam al-MansouriNama asalمريم حسن سالم المنصوريي[1]LahirJanuari 1979 (umur 45)Abu DhabiAlmamaterUniversitas Uni Emirat Arab[1] Khalifa bin Zayed Air CollegePekerjaanAU UEA Pilot tempurDikenal atasPilot…

Artikel ini membutuhkan rujukan tambahan agar kualitasnya dapat dipastikan. Mohon bantu kami mengembangkan artikel ini dengan cara menambahkan rujukan ke sumber tepercaya. Pernyataan tak bersumber bisa saja dipertentangkan dan dihapus.Cari sumber: Gurat peregangan – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTOR Stretch marksInformasi umumNama lainstria, striae distensaeSpesialisasiDermatologi Gurat peregangan (Inggris: stretchmark) adalah penampakan g…

Braille Bahasa PrancisJenis aksara Alfabet (nonlinear) BahasaBahasa PrancisPenciptaLouis BraillePeriode1837Dasar cetakAlfabet bahasa PrancisBasis cetakAlfabet bahasa PrancisAksara terkaitSilsilahTulisan malamBraille awalBraille Bahasa PrancisAksara turunanBraille bahasa InggrisBraille bahasa JermanBraille bahasa Arab,dan lain-lain.Pengkodean UnicodeRentang UnicodeU+2800 to U+283F Braille Bahasa Prancis ialah huruf braille asli yang menjadi dasar dari semua braille lainnya. Urutan huruf bahasa Pr…

Cerambyx cerdo Klasifikasi ilmiah Kerajaan: Animalia Filum: Arthropoda Kelas: Insecta Ordo: Coleoptera Famili: Cerambycidae Genus: Cerambyx Spesies: Cerambyx cerdo Cerambyx cerdo adalah spesies kumbang tanduk panjang yang tergolong famili Cerambycidae. Spesies ini juga merupakan bagian dari genus Cerambyx, ordo Coleoptera, kelas Insecta, filum Arthropoda, dan kingdom Animalia. Larva kumbang ini biasanya mengebor ke dalam kayu dan dapat menyebabkan kerusakan pada batang kayu hidup atau kayu yang …

Belarusian pro-democracy activist Raman BandarenkaBorn(1989-08-01)August 1, 1989Died(2020-11-12)November 12, 2020Minsk, BelarusNationalityBelarusianOccupation(s)Artist, ManagerKnown forActivismAwards Medal of the Order of the PahoniaHonar i Hodnaść [be] Raman Bandarenka (Belarusian: Раман Бандарэнка) (August 1, 1989, Minsk – November 12, 2020, Minsk) was an aspiring Belarusian designer, and shop manager. His death is associated with the protests against the 2…

Berkas:Sharepoint Designer.pngMicrosoft Office SharePoint Designer SharePoint adalah sebuah platform sistem manajemen dokumen berbasis web yang diciptakan oleh Microsoft Corporation. SharePoint dapat digunakan untuk menjalankan situs-situs web yang terdiri atas ruangan kerja (shared workspace) dan dokumen yang digunakan secara bersama-sama (shared documents), selain tentunya aplikasi khusus seperti wiki dan blog. Fitur-fitur SharePoint ini bisa diakses oleh sebuah penjelajah web (meski yang disa…

Disambiguazione – Se stai cercando altri significati, vedi Deep Purple (disambigua). Questa voce o sezione sull'argomento gruppi musicali è priva o carente di note e riferimenti bibliografici puntuali. Sebbene vi siano una bibliografia e/o dei collegamenti esterni, manca la contestualizzazione delle fonti con note a piè di pagina o altri riferimenti precisi che indichino puntualmente la provenienza delle informazioni. Puoi migliorare questa voce citando le fonti più precisamente. Segui…

Commune in Occitania, FranceTramezaïguesCommuneTramezaïgues village seen from the Cap de Laubère, at 2200 meters Coat of armsLocation of Tramezaïgues TramezaïguesShow map of FranceTramezaïguesShow map of OccitanieCoordinates: 42°47′53″N 0°17′24″E / 42.7981°N 0.29°E / 42.7981; 0.29CountryFranceRegionOccitaniaDepartmentHautes-PyrénéesArrondissementBagnères-de-BigorreCantonNeste, Aure et LouronGovernment • Mayor (2020–2026) Didier Fourt…

Eighth Avenue LocalServizio di trasporto pubblicoUn R160 alla stazione di Fulton StreetTipoMetropolitana Stati Stati Uniti CittàNew York Inizio168th Street FineEuclid Avenue Apertura1933 Linee impiegateEighth AvenueFulton Street  GestoreMTA Mezzi utilizzatiR46 · R179  N. stazioni e fermate40 Lunghezza30.2 km Trasporto pubblico Manuale La linea C Eighth Avenue Local è una linea della metropolitana di New York, che collega la città da nord, con capolinea presso la stazione …

Kembali kehalaman sebelumnya