SMK Telkom Medan

SMK Telkom Medan
Telkom Schools Medan
Informasi
AkreditasiA [1]
Nomor Pokok Sekolah Nasional10210782
Kepala SekolahIr. Januar, M.Si
Jumlah kelas6 Kelas Unggulan, 4 Kelas Plus, 18 kelas Reguler.
Jurusan atau peminatanTeknik Jaringan Akses, Teknik komputer dan jaringan, Rekayasa Perangkat Lunak, Multimedia.
Jumlah siswa± 954
StatusRintisan Sekolah Bertaraf Internasional, berstandart ISO 9001
NEM terendah8,5 (Jalur Potensi Akademik)
Alamat
LokasiJl. Jamin Ginting Km. 11,1 No.9C, Medan Tuntungan, Medan, Sumatera Utara, Indonesia Indonesia
Tel./Faks.0811600152
Situs websmktelkommedan.sch.id
Moto
SMK Terbaik di Sumatera Utara

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Telkom Medan adalah salah satu sekolah menengah kejuruan dalam bidang Telekomunikasi dan Teknik Informatika yang didirikan pada tahun 1992. Sekolah ini dulu bernama SMK Telkom Sandhy Putra Medan sebelum tahun 2014. SMK Telkom Medan memiliki standar ISO 9001 dan pernah berpredikat sebagai Sekolah Bertaraf Internasional. SMK Telkom Medan menjadi sekolah menengah kejuruan terbaik di Kota Medan atau salah satu sekolah terbaik di Indonesia dikarenakan nilai akreditasi SMK Telkom Medan berpredikat A dan selalu mengikuti Lomba Keterampilan Siswa di tingkat Nasional.

SMK Telkom Medan di anggap sebagai sekolah paling maju di provinsi, mengingat sekolah ini menyelenggarakan CNAP (Cisco Network Academy Program) dari Cisco Systems yang berpusat di Amerika Serikat agar menghasilkan lulusan bersertifikasi internasional yang berkeahlian di bidang teknologi jaringan komputer. SMK Telkom Medan juga menyelenggarakan program TIFO (Teknik Instalasi Fiber Optik) oleh Telkom PDC milik Telkom Indonesia. Sekolah ini juga menjadi satu-satunya yang menjadi pusat pembelajaran MikroTik di sumatera utara yg di pimpin oleh Rijal.

Sejarah

Sejarah Umum

SMK Telkom Sandhy Putra Medan didirikan tahun 1992 dalam naungan yayasan yang di direksi oleh Telkom Indonesia untuk menjadi SMK pertama di Indonesia yang menyelenggarakan pendidikan kejuruan dalam bidang Teknik Telekomunikasi. Seiring perkembangan kebutuhan dunia telekomunikasi, dikembangkan beberapa program keahlian lainnya sehingga saat ini terdapat empat program keahlian. Dimulai dari awalnya berdiri yaitu jurusan Teknik Switching. Pada tahun 2005, diadakan penambahan program studi Teknik Komputer dan jaringan. Dalam 2013, penambahan jurusan Rekayasa Perangkat Lunak dan Multimedia, dan pada akhirnya Jurusan Teknik Switching diganti menjadi Teknik Jaringan Akses pada tahun 2014. Tahun 2007, SMK TELKOM SP Medan menjadi Sekolah Internasional Pertama di Sumatera Utara untuk SMK. Serta mendapatkan sertifikat ISO 9001:2008. Dapat diartikan kualitas Manajemen dan Fasilitas Teknologi di SMK TELKOM SP Medan berkelas internasional.

Telkom Schools

Sejak tahun 2014, SMK Telkom Sandhy Putra Medan masuk ke dalam Technoplexes Telkom Schools, dan berubah nama menjadi SMK TELKOM MEDAN.

Fasilitas dan Pembangunan

SMK Telkom Sandhy Putra Medan juga serentak berdiri di SMK Telkom Sandhy Putra di kota lain. Seperti Jakarta, Bandung, Purwokerto, Malang, dan Banjarbaru.

Pembangunan fasilitas di SMK Telkom Sandhy Putra Medan penuh dengan sejarah pula. Di awal berdiri dibangunlah sebuah gedung berlantai 3. Hingga pada tahun 2007, Gedung B dibangun dan pada akhirnya Gedung C juga dibangun pada tahun 2009, hingga mengalami perluasan tanah menjadi ± 19.455 m². Pada tahun 2016, dua kelas di Gedung D diresmikan dapat ditempati, namun belum dalam tahap penyelesaian.

Siswa dan Alumni

SMK Telkom Medan menuai prestasi yang baik. Siswa SMK Telkom Medan berasal dari berbagai kota dan beragam suku yang menciptakan suasana interkultural. Terbukti jumlah siswa yang berasal dari Kota Medan hanya sekitar separuh dari seluruh siswa. SMK Telkom sendiri dikelilingi oleh area kost, yang memudahkan siswa luar kota Medan untuk menempuh pendidikan. Para guru adalah pengajar berkualitas yang melayani sepenuh hati. Para alumni SMK Telkom Medan pun kini berdomisili di berbagai daerah dan bahkan negara, beberapa siswa SMK Telkom Medan pernah mengikuti pertukaran pelajar ataupun budaya ke luar negeri. Puluhan siswa SMK Telkom Medan tiap tahunnya langsung direkrut bekerja di PT Telkom ataupun perusahaan teknologi lainnya. Bintang sekolah SMK Telkom pun selalu mendapatkan beasiswa penuh untuk kuliah di Universitas Telkom. Siswanya pun tak jarang lulus tes beasiswa kuliah di universitas ternama lainnya dan sekolah ini dikenal sebagai SMK yang alumninya paling banyak melanjutkan kuliah karena banyak siswanya yang lulus SBMPTN ataupun Lulus Ujian Tertulis masuk Perguruan Tinggi.

Kehidupan Sekolah

Siswa SMK Telkom Medan di dominasi dari lulusan SMP luar Kota Medan, sehingga banyak siswa yang tinggal di Asrama sekolah ataupun di kost area sekolah. Suasana interkultural pun tercipta karena siswa berasal dari berbagai daerah, suku, agama, ras, dan budaya. Kehid upan sosial di SMK Telkom Medan terbilang unik. Siswa terdiri dari berbagai latar belakang yang berbeda karena pendidikan di SMK Telkom cocok di investasikan, jutaan rupiah dikeluarkan untuk biaya sekolah di SMK Tekom, namun jika bisa mendapatkan beasiswa di Telkom University, menghasilkan nominal lebih dari 3 kali lipat, ataupun jika siswa diterima bekerja di Telkom Akses, dalam 10 bulan pun uang yang dikeluarkan untuk berpendidikan di SMK Telkom selama 3 tahun terbayarkan. Serta, memiliki skill yang tak ternilai di bidang produktif ataupun kewirausahaan yang memungkinkan siswa bisa sukses secara mandiri. Siswa SMK Telkom sendiri lumayan banyak yang mandiri mencari penghasilan sendiri dengan berjualan di sekolah, ataupun menawarkan jasa di Bussines Center SMK Telkom Medan. Sekolah sangat mengayomi siswa yang kurang mampu dengan memberikan bantuan sehingga dapat bersekolah disini. Itulah yang menyebabkan kehidupan bersekolah di SMK Telkom sangat unik, dan tak terlupakan bagi alumninya karena pertemanannya tanpa pandang bulu.

Lingkungan Persekolahan

Lokasi sekolah berada di area strategis Sumatera Utara, sehingga memungkinkan siswa dari Pancur Batu, Tanjung Morawa dan sekitarnya bisa bersekolah disini. Area sekolah jauh dari hiruk pikuk metropolis sehingga tidak mengganggu suasana belajar. Jarak antara gerbang dan gapura sekolah lumayan jauh, sehingga sama sekali tak terdengar suara kendaraan ataupun keributan lain di jalan raya besar. Kawasan sekolah terjaga dengan bersih serta memiliki area hijau yang luas dan indah yang menghasilkan udara segar.

Sistem Pembelajaran

Bertolak belakang dengan anggapan masyarakat yang mengira bahwa hanya mempelajari bidang teknologi informasi dan komunikasi, SMK Telkom Medan membuktikan bahwa sekolah ini juga mempelajari pelajaran adaptif yang sama dengan SMA, yaitu Matematika, Fisika, Kimia, bahkan Kewarganegaraan, Sejarah dan Seni Budaya masih dipelajari untuk membentuk prilaku nasionalisme, revolusioner dan berpikir kreatif disamping menguatkan potensi di bidang teknologi.

SMK Telkom Sandhy Putra Medan menerapkan sistem belajar bilingual atau dua bahasa untuk kelas unggulan dalam beberapa pelajaran, sehingga setelah siswa SMK Telkom Medan mengikuti Tes TOEIC setelah mengikuti Ujian Nasional. Bahasa Mandarin pun juga diajarkan di kelas tingkat akhir. SMK Telkom Medan menjadi sekolah ideal untuk siswa yang berminat dalam pembelajaran Bahasa dan Budaya Jepang karena adanya ekstrakurikuler wotagei dan cosplay jepang dari otaku.

Program Keahlian dan Kemampuan Lulusan Program Keahlian

Program studi dilaksanakan selama 3 tahun, dengan tujuan menyiapkan siswa untuk memasuki lapangan kerja dan mengembangkan profesionalisme. Pembekalan wawasan akademis dan profesi melalui keseimbangan:teori dan praktik dengan perbandingan 60:40.

Teknik Telekomunikasi

Teknik Jaringan Akses (TJA)

TJA adalah program baru pengganti jurusan Teknik Switching (TS) yang telah diberlakukan sejak tahun 2014, namun masih dalam program studi Teknik Telekomunikasi.

Memiliki kemampuan menguasai dasar penggunaan komputer, sistem telekomunikasi dan untuk menjadi ahli dalam melakukan Instalasi, pengoperasian dan pemeliharaan perangkat jaringan akses kabel, tembaga dan optik dalam berbagai medium serta mampu mengelola perangkat terminal pelanggan dan penunjang sistem telekomunikasi lainnya.

Teknik Informatika

Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ)

Memiliki pengetahuan untuk mampu menginstalasi dan memelihara berbagai klasifikasi komputer, menciptakan Jaringan Komputer dari lokal hingga jaringan yang mendunia, serta menjadi operator dan maintanance IT dengan kualifikasi Teknisi Komputer, Teknisi jaringan dan Administrasi jaringan dan server berkelas internasional.

Rekayasa Perangkat Lunak (RPL)

RPL adalah bidang profesi yang mendalami cara-cara penciptaan dan pengembangan berbagai jenis Software serta pemeliharaan, manajemen organisasi dan kualitas pengembangan perangkat lunak.

Multimedia (MM)

Memiliki pengetahuan dan mampu menjadi tenaga kerja di bidang Web Development, pengembangan Game, Production House, Media & Advertisement. Mampu menggunakan komputer untuk menyajikan dan menggabungkan teks, suara, gambar, animasi, dan video dengan alat bantu dan koneksi sehingga pengguna dapat melakukan navigasi, berinteraksi, berkarya dan berkomunikasi.

Fasilitas

Fasilitas Umum

  • Wi-Fi dengan Bandwith Up-to 1 GB
  • Koperasi
  • Masjid
  • UKS (Unit Kesehatan Sekolah)
  • CCTV
  • Lapangan Badminton
  • Lapangan Volley
  • Lapangan Basket
  • Lapangan Futsal
  • Studio Musik
  • Kantin
  • Parkir Kendaraan
  • Toilet

Gedung A (Gedung Ir. Cacuk Sudarijanto)

  • Ruang belajar yang dilengkapi Projector + Fan: 18 Kelas
  • Laboratorium KKPI (Komunikasi Komputer Pengolah Informasi)
  • Laboratorium Bahasa
  • Laboratorium IPA
  • Laboratorium Elektronika
  • Lobby
  • Ruang Guru
  • Ruang OSIS
  • Ruang BP

Gedung B (Gedung Dr. Eng. Khoirul Anwar)

  • Ruang belajar dilengkapi 2 buah AC (Air Conditioner) + Fan + Televisi proyektor: 6 kelas
  • Aula

Gedung C (Gedung Prof. Dr. Ir. B.J. Habibie)

  • Laboratorium PABX (Private Automatic Branch eXchange)
  • Laboratorium STDI (Sentral Telephone Digital Indonesia)
  • Laboratorium Instalasi Personal Computer
  • Laboratorium Instalasi Software
  • Laboratorium Router (Cisco Systems)
  • Laboratorium Jaringan (LAN)
  • Laboratorium Multimedia
  • Laboratorium Teknik Digital
  • Laboratorium Server
  • Ruang kelas plus dilengkapi 2 buah AC (Air Conditioner) + Fan + Televisi proyektor: 2 kelas
  • Perpustakaan
  • Ruang Kepala Sekolah
  • Ruang Tata Usaha
  • Kantor Bid. Hubungan Industri
  • Kantor Bid. Sarana & Prasarana
  • Lobby

Gedung D (Gedung Prof. Nelson Tansu, Ph.D)

  • Ruang kelas plus dilengkapi 2 buah AC (Air Conditioner) + Fan + Televisi proyektor: 2 kelas (masih dalam tahap pembangunan)

Penilaian Program

Akreditasi

Nilai Akreditasi SMK Telkom Sandhy Putra Medan untuk seluruh Program Studi bernilai A dan berkategori sangat baik. Tergolong masuk ke golongan sekolah terbaik atau sekolah dengan nilai akreditasi tertinggi di Sumatera Utara.

  • Teknik Switching:
    • Nilai Akreditasi: 97[2]
    • Peringkat Akreditasi: A (Sangat Baik)
    • Tanggal Penilaian: 5 Oktober 2009
  • Teknik Komputer dan Jaringan:
    • Nilai Akreditasi: 95
    • Peringkat Akreditasi: A (Sangat Baik)
    • Tanggal Penilaian: 5 Oktober 2009

Nilai rata-rata UN

Di Tahun 2010, SMK Telkom Medan menjadi Sekolah Kejuruan dengan Nilai rata -rata Ujian Nasional Tertinggi di kota Medan [3] Begitu pula pada tahun 2012. Hasil Nilai UN tahun 2012 adalah sebagai berikut:

Ekstrakulikuler

Setiap siswa diwajibkan memilih minimal satu ekstrakurikuler sesuai minat dan bakat mereka. Organisasi pun diadakan untuk pembinaan mental, jiwa kepemimpinan, dan akhlak siswa SMK Telkom Medan.

Bidang Keterampilan dan Bela Negara

  • Paskibra (PASKOMDA | Paskibra SMK Telkom Medan)
  • PMR (Palang Merah Remaja)
  • Pramuka

Bidang Seni dan Sastra

  • English Club
  • Teather (SEMUT Teather)
  • Tari tradisional
  • Modern Dance
  • Musik SMK Telkom
  • Wotagei "Cyalume Dance"

Bidang Olahraga

  • Basket
  • Futsall
  • Taekwondo

Organisasi lain

  • Organisasi Kerohanian Islam (ROHIS)
  • Organisasi Kerohanian Kristen (ROHKRIS)

Prestasi Sekolah

SMK Telkom Medan memiliki segudang prestasi yang bergengsi. Sekolah ini telah mengumpulkan ratusan penghargaan dalam berbagai ajang kompetisi, olimpiade dan festival. Beberapa prestasi adalah sebagai berikut:

Bidang Teknologi dan Sains:

  • Juara II Sumatra Networking Competition 2016
  • Juara III Telcom Distribution Technology - LKS Nasional 2014
  • Juara II Olimpiade Biologi (2012) dan Juara I Olimpiade Matematika (2010) dlm OSTN Provinsi
  • Juara III (Provinsi) dan Juara I (Kotamadya) bidang IT Network Support di LKS SMK 2013
  • Juara I Animasi - LKS Kota Medan 2012
  • 5 Piala LKS Kota Medan 2012 dan 4 Piala untuk tahun 2013 dan lainnya...

Bidang Keterampilan:

  • Juara I Debat Bahasa Inggris tingkat Provinsi 2011 dan Juara I Debat Bahasa Inggris tingkat Kota 2010 s.d. 2012
  • Best Speaker dalam Debat Bahasa Inggris 2010 s.d. 2012
  • Juara III Erlangga English Speech Contest for SMK 2012 - Wil. Medan & sekitarnya
  • Juara III Debat Bahasa Indonesia 2012,
  • Juara I Formasi Pengibaran Bendera dan lainnya...

Bidang Olahraga dan Seni:

  • Juara I Lomba Tari Daerah Tingkat Provinsi - DERAP MAN 2 2011
  • Juara I Basket tingkat SUMUT dalam O2SN 2013 dan 2014
  • Juara I Floret Junior Putra - Taekwondo 2012
  • Aktris terbaik dalam perlombaan Teater tingkat kota, dan lainnya....

Kegiatan Tahunan Sekolah

ESA Telkom

ESA (Education, Sport, Art, Amity) Competition adalah acara perlombaan antar sekolah untuk tingkat SMP & SMA (sederajat) untuk wilayah Kota Medan & sekitarnya yang berlangsung selama beberapa hari di SMK TELKOM Sandhy Putra Medan. Sekaligus untuk memperingati HUT Yayasan Sandhykara Putra Telkom. Acara ini berlangsung sejak dari tahun 2003. Dalam tahun tertentu, ESA Telkom menjadi Kegiatan Sekolah Terbaik di Kota Medan dan Sumatera Utara, dengan Total Hadiah Jutaan Rupiah. Di Hari Puncak ESA, salah satu dari event sekolah terbesar di kota, bahkan provinsi. Hari Puncak ESA Telkom di isi oleh banyak acara dan spot, contohnya dance competition, bazar, pameran, wahana, serta konser dari musisi ternama lokal dan ibu kota, tanpa menghilangkan tujuan utama, yaitu edukasi dan persahabatan antar sekolah. Pee Wee Gaskins, Saykoji, Last Child, DJ Gween, Endank Soekamti, dan Weird Genius pun sudah pernah menjadi bintang tamu acara ini.

Pagelaran antarkelas

Merupakan acara pentas seni antar kelas untuk siswa kelas X dan XI. Para siswa mewakili kelasnya masing-masing untuk menjadi panitia dan peserta acara pagelaran kelas mereka sendiri. Kegiatan diadakan sesudah kelas XII selesai menyelenggarakan Ujian Nasional. Acara ini berlangsung beberapa hari, dimana masing - masing kelas diberi jatah waktu 1 hari untuk Pagelaran khusus oleh kelas mereka masing - masing

PC TECH

PC TECH ( Paskibra Competition Of Telkom School ) merupakan ajang perlombaan kegiatan Paskibra untuk jenjang SMP & SMA. PC TECH baru saja diadakan sekali, yaitu pada 26 Januari 2019. Dan acara ini akan diadakan satu kali tiap tahunnya dengan PASKOMDA ( Paskibra Telkom Medan ) sebagai panitia acara tersebut.

  • Perayaan HUT PGRI
  • NEAX Futsal Cup
  • Wisuda

Referensi

  1. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-12-02. Diakses tanggal 2013-08-03. 
  2. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-12-19. Diakses tanggal 2013-08-03. 
  3. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-05-15. Diakses tanggal 2014-05-03. 

Pranala luar

PSB SMK Telkom Medan T.A. 2014/2015[pranala nonaktif permanen]

SMK Telkom Sandhy Putra Kerjasama dengan Banyak Perusahaan

@ESA_Telkom(ESA di SMK TELKOM)on Twitter

SMK TELKOM Medan kirim tujuh siswa ke Jerman Diarsipkan 2013-12-11 di Wayback Machine.

Telkom Akses Rekrut 50 Siswa Tamatan SMK Telkom Sandhy Putra Medan

SMK Telkom Medan Banjir Prestasi Ekstrakulikuler

http://groups.yahoo.com/neo/groups/ada_ubi_ada_talas/conversations/topics/402/ FFA Road to School: SMK Telkom Sandy Putra Medan Putar Film Produksi Anak dan Remaja

Miliki Jurusan yang tidak diajarkan di SMK Lain

SMK Telkom Sandhy Putra Berikan Pelajaran Kewirausahaan

Yayasan Sandhy Putra Medan

Baca informasi lainnya:

American judge William Lee KnousChief Judge of the United States District Court for the District of ColoradoIn office1954–1959Preceded byOffice establishedSucceeded byAlfred A. ArrajJudge of the United States District Court for the District of ColoradoIn officeApril 7, 1950 – December 12, 1959Appointed byHarry S. TrumanPreceded byJohn Foster SymesSucceeded byOlin Hatfield Chilson31st Governor of ColoradoIn officeJanuary 14, 1947 – April 15, 1950LieutenantHomer L. Pear…

This is a list of Inter Milan honours. Inter Milan is an Italian football club. This article contains historical and current trophies pertaining to the club. National titles (36) Inter Milan players celebrating the club's sixteenth Scudetto. Italian Football Championship/Serie A: Winners (19): 1909–10, 1919–20, 1929–30, 1937–38, 1939–40, 1952–53, 1953–54, 1962–63, 1964–65, 1965–66, 1970–71, 1979–80, 1988–89, 2005–06,[A] 2006–07, 2007–08, 2008–09, 2009–…

Questa voce sull'argomento distretti del Giappone è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Distretti del Giappone Il distretto (郡?, gun) è una suddivisione territoriale del Giappone. Attualmente ha perso l'importanza che ebbe tra il 1878 ed il 1921, quando aveva una propria giunta di governo ed era secondo solo alle prefetture. A quel tempo, il suo livello amministrativo era simile a quello attuale di molte delle contee statunitensi, alle quali …

Questa voce o sezione sull'argomento letteratura non è ancora formattata secondo gli standard. Commento: Incipit ipertrofico da sfoltire pesantemente Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Segui i suggerimenti del progetto di riferimento. UlisseTitolo originaleUlysses Copertina dell'opera AutoreJames Joyce 1ª ed. originale1922 1ª ed. italiana1960 Genereromanzo Lingua originaleinglese AmbientazioneDublino, 16 giugno 1904 ProtagonistiLeopold Bloom CoprotagonistiSte…

Lucky RomanceGenreKomedi romantisDrama tempat kerjaBerdasarkanLucky Romanceoleh Kim Dal-nimDitulis olehChoi Yoon-gyoSutradaraKim Kyung-heePemeranHwang Jung-eumRyu Jun-yeolLee Soo-hyukLee Chung-ahNegara asalKorea SelatanBahasa asliKoreaJmlh. episode16ProduksiProduser eksekutifKim Do-hoonDurasi70 menitRumah produksiSim EntertainmentRilis asliJaringanMunhwa Broadcasting CorporationFormat gambar1080i (HDTV)Rilis25 Mei 2016 (2016-05-25) – () Lucky Romance (Hangul: 운빨로…

Peta letak Blackpool di Inggris Blackpool merupakan nama kota di Inggris. Kota ini terletak di bagian barat. Tepatnya di region Lancashire, Inggris. Pada tahun 2005, kota ini memiliki jumlah penduduk sebanyak 142.900 jiwa dan memiliki luas wilayah 34,92 km². Dengan kepadatan penduduk 4.092 jiwa/km². Pranala luar Situs web resmi Artikel bertopik geografi atau tempat Inggris ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya.lbs

The head-twitch response (HTR) is a rapid side-to-side head movement that occurs in mice and rats after the serotonin 5-HT2A receptor is activated.[1] The prefrontal cortex may be the neuroanatomical locus mediating the HTR.[2] Many serotonergic hallucinogens, including lysergic acid diethylamide (LSD), induce the head-twitch response, and so the HTR is used as a behavioral model of hallucinogen effects. However while there is generally a good correlation between compounds that i…

UTC Open 2008Doppio Sport Tennis Vincitori Michail Elgin Aleksandr Krasnoruckij Finalisti Serhij Bubka Serhij Stachovs'kyj Punteggio 6-4, 7-5 Tornei Singolare Singolare   Doppio Doppio 2007 Voce principale: UTC Open 2008. Il doppio del torneo di tennis UTC Open 2008, facente parte dell'ATP Challenger Series, ha avuto come vincitori Michail Elgin e Aleksandr Krasnoruckij che hanno battuto in finale Serhij Bubka e Serhij Stachovs'kyj 6-4, 7-5. Indice 1 Teste di serie 2 Tabellone 2.1 Legenda 3…

United States Air Force general Michael J. IngelidoBirth nameMichael Joseph IngelidoBorn(1916-11-20)November 20, 1916Meriden, Connecticut, U.S.DiedApril 28, 2015(2015-04-28) (aged 98)Colorado Springs, Colorado, U.S.AllegianceUnited States of AmericaService/branchUnited States Air ForceYears of service1941–1972RankMajor GeneralCommands heldFourteenth Aerospace Force2nd Fighter Squadron412th Fighter SquadronVice Commander, Thirteenth Air Force, others belowAwardsDistinguished Servi…

Shiva is a Hindu deity worshipped by Shaivaites in India as well as Pakistan as the destroyer of ignorance spread all across the universe. As one of the three main gods in the Hindu pantheon, there are temples dedicated to his worship in India and Pakistan as well (and abroad). The most prominent of these is the Jyotirlinga temples and Mellacheruvu Swayabhu Shambhulingeshwara Swami. In Shaivism, Shiva is the god of all and is described as worshipped by all, including Devas (gods) like Brahma, Vi…

Fresko Santa Klara dan para biarawati Ordo, Kapel San Damiano, Assisi Klara yang Fakir secara resmi Ordo St. Klara (bahasa Latin: Ordo sanctae Clarae) – awalnya disebut sebagai Ordo Wanita Fakir, dan kemudian Klarisa, Minoresses, Ordo Fransiskan Klaris, dan Ordo Kedua Santo Fransiskus – merupakan anggota Tarekat religius tertutup dari para biarawati di Gereja Katolik. Klara yang Fakir adalah Ordo Fransiskan kedua yang didirikan. Didirikan oleh Santa Klara dari Assisi dan Fransiskus dari …

Arena Ski Tateyama Sanroku Gokurakuzaka, Jepang. Olahraga musim dingin adalah olahraga yang umum dimainkan selama musim dingin. Istilah ini dipakai untuk olahraga yang dilakukan di udara terbuka pada permukaan salju atau es.[1] Olahraga musim dingin yang umum dikenal, misalnya: ski, hoki es, dan skating indah. Daftar olahraga musim dingin Biatlon, kombinasi ski dan menembak. Catatan: olahraga Olimpiade Musim Dingin diberi tanda asteris. Skating es Artikel utama: Skating es Skating indah …

Gunshi KanbeiDitulis olehYoichi MaekawaSutradaraKenji TanakaPemeranJunichi Okada Miki Nakatani Akira Terao Shōsuke Tanihara Tori Matsuzaka Yuki Uchida Toma Ikuta Shunpūtei Koasa Fumi Nikaidō Tetsushi Tanaka Mirei Kiritani Gaku Hamada Mokomichi Hayami Issei Takahashi Kei Tanaka Mitsuki Takahata Kazuhiro Yamaji Tsurutaro Kataoka Takanori Jinnai Shingo Tsurumi Masatō Ibu Hitomi Kuroki Yōsuke Eguchi Naoto Takenaka Kyōhei ShibataPenggubah lagu temaYugo KannoPenata musikYugo KannoNegara as…

Mehbooba Mufti محبوبہ مُفتی Ketua Menteri Jammu dan Kashmir 9Masa jabatan4 April 2016 - 20 June 2018GubernurNarinder Nath VohraWakilNirmal Kumar Singh PendahuluJabatan lowong (Pemerintahan gubenur)PenggantiPetahanaAnggota Parlemen India untuk AnantnagPetahanaMulai menjabat 2014 PendahuluMirza Mehboob BegPenggantiPetahanaMasa jabatan16 Mei 2004 – 16 Mei 2009 PendahuluMirza Mehboob BegPenggantiAli Muhammad Naik Informasi pribadiLahir22 Mei 1959 (umur 64) Bijbehar…

Berkshire HathawayJenisPerusahaan terbuka (NYSE: BRKA, NYSE: BRKB)IndustriAsuransi properti dan jiwa, diversifikasi investasiDidirikan1839KantorpusatOmaha, NebraskaTokohkunciWarren Buffett, CEO & ChairmanCharlie Munger, Vice ChairmanProdukKonglomerat dengan fokus asuransiPendapatan $143.688 miliar (2011)Laba bersih $10.254 miliar (2011)Karyawan180,000 (total dengan seluruh divisi)Situs webBerkshireHathaway.com Berkshire Hathaway (NYSE: BRKA, NYSE: BRKB) adalah perusahaan konglomerasi (holdin…

Artikel ini tidak memiliki referensi atau sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa dipastikan. Tolong bantu perbaiki artikel ini dengan menambahkan referensi yang layak. Tulisan tanpa sumber dapat dipertanyakan dan dihapus sewaktu-waktu.Cari sumber: Cabang Jalan Tol Honam – berita · surat kabar · buku · cendekiawan · JSTOR Jalan Tol Nomor 251Cabang Jalan Tol HonamSistem jalan bebas hambatanJalan Nasional Korea SelatanJalan Tol Korea Selatan Cabang Jala…

NGC 70NGC 70 adalah galaksi spiral di bagian bawah gambar ini. Galaksi elips yang berdekatan dengannya NGC 68 (agak kebawah) dan NGC 71 (atas)Data pengamatan (J2000 epos)Rasi bintangAndromedaAsensio rekta 00j 18m 22.55dDeklinasi +30j 04m 43.4dPergeseran merah0.023907[1]Kecepatan radial helio7167 km/s[1]Jarak320-325 Mly[2][3]Kelompok dan gugusan galaksiGrup NGC 69Magnitudo semu (V)13.5[4][2]Ciri-ciriJenisSb …

Grand Prix Sepeda Motor F.I.M. musim 2023 Sebelum: 2022 Sesudah: 2024 MotoGP musim 2023Moto3 musim 2023MotoE musim 2023 Grand Prix Sepeda MotorFédération Internationalede Motocyclisme Musim saat ini MotoGP musim 2024Moto2 musim 2024Moto3 musim 2024MotoE musim 2024 Kategori kelas MotoGP • Moto2 • Moto3 • MotoE Daftar terkait Pembalap (Juara • (per tahun) • 500cc/MotoGP • 350cc • 250cc/Moto2 • 125cc/Moto3 • 50/80cc) Pemenang lomba • Peraih Pole • Rekor • (semua kelas) •…

Mahkota-mekar Anthocephala Blossomcrown (en) TaksonomiKerajaanAnimaliaFilumChordataKelasAvesOrdoApodiformesFamiliTrochilidaeGenusAnthocephala Cabanis dan Heine, 1860 Tipe taksonomiAnthocephala floriceps lbs Mahkota-mekar merupakan sejenis burung Kolibri yang berasal genus Anthocephala . Mahkota-mskar memiliki dua spesies, dan mereka sebelumnya dianggap sejenis. SACC menerima keduanya sebagai spesies berbeda pada tahun 2015. Mahkota-mekar Santa Marta ( Anthocephala floriceps ) Mahkota-mekar Tolim…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Februari 2023. Perdana Menteri Trudeau dapat merujuk pada: Pierre Trudeau (1919–2000), Perdana Menteri Kanada ke-15 (1968–1979, 1980–1984) dan ayah dari Justin Trudeau Justin Trudeau (lahir 1971), Perdana Menteri Kanada ke-23 (sejak 2015) dan putra Pierre Trudeau…

Kembali kehalaman sebelumnya