Monyet dukun

Monyet dukun[1]
Terancam
CRSingkatan dari Critical (Kritis)
ENSingkatan dari Endangered (Genting)
VUSingkatan dari Vulnerable (Rentan)
 
NTSingkatan dari Not Threatened (Tidak terancam)
Aman
LCSingkatan dari Least-Concern (Aman)
ICHEL Red Book: Vulnerable

Monyet dukun diklasifikasikan sebagai bahasa rentan (VU) pada Atlas Bahasa-Bahasa di Dunia yang Terancam Kepunahan


Rentan  (IUCN 3.1)[2]
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
Filum:
Kelas:
Ordo:
Famili:
Genus:
Spesies:
M. sphinx
Nama binomial
Mandrillus sphinx
(Linnaeus, 1758)
Jangkauan monyet dukun

Monyet dukun (Mandrillus sphinx) adalah primata dari keluarga Cercopithecidae (monyet dunia lama),[3] berhubungan dekat dengan babun, dan bahkan lebih dekat kepada drill. Monyet dukun dan drill awalnya diklasifikasikan sebagai babun di genus Papio, tetapi riset terakhir telah menentukan bahwa mereka harus dipisahkan ke dalam genus tersendiri, Mandrillus.[3] Monyet dukun adalah spesies monyet terbesar di dunia. Charles Darwin menulis, "tak ada anggota lain dari seluruh kelas mamalia yang berwarna begitu luar biasa seperti monyet dukun jantan dewasa".[4]

Deskripsi

Monyed dukun menunjukkan warna eksotisnya.
Warna eksotis monyet dukun.

Monyet dukun barangkali adalah primata yang paling berwarna. Ia memiliki bulu berwarna hijau olive atau abu-abu gelap dengan strip kuning-hitam dan perut putih. Muka tak berambutnya memiliki hidung yang memanjang dengan karakteristik khusus seperti strip merah di tengah, dan tonjolan berwarna biru di pinggir. Ia juga memiliki lubang hidung dan bibir berwarna merah, janggut kuning dan tufa putih. Daerah sekitar alat kelamin dan anus memiliki multi-warna, merah, pink, biru, merah, dan ungu.[5] Mereka juga memiliki ischial callosities berwarna merah muda pucat.[5] Warna monyet dukun lebih kentara pada jantan dewasa dominan. Kedua jenis kelamin memiliki sepotong kulit, dikelilingi rambut kasar, di dada mereka, yang digunakan dalam komunikasi penciuman. Ini juga lebih kentara pada pejantan dewasa dominan.[6] Pejantan juga memiliki taring yang lebih panjang dibandingkan betina, dengan panjang rata-rata masing-masing 4.5 cm (1.8 in) dan 1.0 cm.[7]

Pejantan memiliki berat rata-rata 25–35 kg (55-77 lb), betina kurang dari setengah berat tersebut (11–14 kg, atau 25-30 lb). Pejantan yang sangat besar bisa memiliki berat 50 kg (110 lb).[8][9][10] Ukuran rata-rata pejantan adalah 81–90 cm (32–36 in) dan betina 56–66 cm (22–26 in), dengan tambahan 5–8 cm (2–3 in) dari ekor.[11][12] Mereka dapat hidup hingga 31 tahun dalam kurungan. Para betina mencapai kedewasaan seksual pada usia kira-kira 3.5 tahun. Monyet dukun memiliki dimorfisme seksual terbesar di antara primata.

Ekologi dan aktivitas

Monyet dukun memakan bunga

Monyet dukun ditemukan di selatan Kamerun, Gabon, Equatorial Guinea, dan Kongo. Distribusinya dibatasi oleh sungai Sanaga di utara dan sungai Ogooué dan White di timur. Riset terakhir menyarankan bahwa populasi monyet dukun di utara dan selatan sunga Ogooué sangat berbeda secara genetik sehingga harus dikategorikan ke dalam subspesies terpisah. Monyet dukun memilih untuk hidup di hutan hujan tropis dan savana hutan mosaik. Mereka juga hidup di hutan galeri dengan area savana, hutan di tepi sungai, hutan berbatu, daerah agrikultur dan hutan banjiran dan daerah aliran sungai.[13][14] Monyet dukun akan menyeberangi daerah rumput dalam habitat hutan mereka.[15][16]

Monyet dukun adalah hewan omnivora. Ia sebagian besar mengkonsumsi materi tanaman dan mengkonsumsi lebih dari seratus jenis tanaman. Ia sebagian besar memakan buah tetapi juga memakan daun, liana, kulit kayu, batang and serat. Ia juga mengkonsumsi jamur dan tanah.[14] Dengan hewan, monyet dukun sebagaian besar memakan invertebrata, khususnya semut, kumbang, rayap, jangkrik, laba-laba, siput dan kalajengking. Ia juga akan memakan telur, dan kadang-kadang vertebrata seperti burung, kura-kura, katak, landak, tikus dan Tikus.[14] Sangat mungkin bahwa monyet dukun akan makan vertebrata besar seperti duiker teluk remaja dan antelop kecil.[17] Satu studi menemukan bahwa diet monyet dukun terdiri dari buah (50,7%), bibit (26,0%), daun (8,2%), empulur (6,8%), bunga (2,7%), dan makanan hewani (4,1%) dengan makanan lain melengkapi sisanya (1,4%).[18] Monyet dukun sendiri dimangsa oleh macan tutul, elang dinobatkan dan spesies ular tertentu.[15]

Meskipun monyet dukun kebanyakan adalah terestrial, mereka lebih arboreal dibandingkan baboon dan telah ditemukan di semua level hutan.[5][7] Ketika di tanah, monyet dukun berjalan dengan digitigrade quadrupedalism. Ketika di pohon, mereka bergerak dengan melompat lateral.[13] Monyet dukun kebanyakan adalah diurnal, dengan aktivitas dimulai di pagi hari dan berlanjut hingga petang.[19] Malam hari mereka tidur di pohon. Mereka tidur di tempat yang berbeda setiap malam.[14]

Perilaku sosial dan reproduksi

Monyet dukun tampaknya hidup dalam kelompok besar yang stabil yang disebut "gerombolan". Satu gerombolan sering berjumalah ratusan, mungkin rata-rata sekitar 620 individu, dan mencapai sebanyak 845.[13][15][16] Sulit untuk mendapatkan estimasi akurat dari ukuran kelompok di hutan, tetapi dengan merekam sebuah kelompok yang menyebrangi ruang antara dua petak hutan atau menyebrangi jalan adalah metode yang dapat diandalkan untuk memperkirakan ukuran kelompok. Kelompok terbesar yang diamati secara dapat dipercaya dengan cara ini memiliki lebih dari 1300 individu, di Lopé National Park, Gabon — agregasi terbesar dari primata non-manusia yang pernah tercatat.[20] Penghuni sepanjang tahun dari grup ini adalah pejantan dewasa dan keturunan yang bergantung pada mereka.[21] Sebagian pejantan hidup secara soliter dan hanya bergabung dengan gerombolan ketika musim siklus seksual para betina yang berlangsung tiga bulan setiap tahun.[15][21] Selain gerombolan dan pejantan soliter, kelompok-kelompok yang lebih kecil yang terdiri dari 50 individu juga telah tercatat, meskipun jarang, namun tidak pernah ditemukan kelompok yang terdiri dari hanya pejantan.[15][21]

Ibu tidur dengan anaknya

Musim kawin dari monyet dukun berlangsung dari Juni hingga Oktober di mana pembengkakan seksual terjadi.[21] Mereka beranak setiap dua tahun. Ketika melahirkan, pejantan akan mengikuti dan melindungi betinanya yang sedang estrus. Pejantan dewasa ada dalam dua bentuk yang berbeda: pejantan dominan yang berwarna cerah dan tambun, dan pejantan bawahan yang berwarna pucat dan tidak tambun. Kedua pejantan saling bertukaran dalam berpasangan namun hanya pejantan dominan yang dapat menjadi orang tua dari para keturunan.[16] Perolehan dominasi berhasil pada pembesaran pada volume testis, pemerahan kulit seksual di wajah dan genital, dan peningkatan sekresi kelenjar kulit sternalis.[22] Ketika pejantan kehilangan dominasinya maka kebalikannya yang terjadi, meskipun tonjolan biru tetap menjadi terang. Ketika pejantan bawahan menjaga betina, kompetisi antara mereka mengizinkan pejantan dominan untuk mendapatkan peluang lebih besar untuk mengorangtuai keturunan mereka [23] karena jumlah bawahan lebih banyak dibandingkan dominan dengan rasio 21 berbanding 1. Di antara betina terdapat juga hierarki dominasi dengan kesuksesan reproduksi ditunjukkan melalui periode antar kelahiran yang lebih singkat di antara figur alpha dan di awal reproduksi pada tahap awal.[23]

Monyet dukun melahirkan antara bulan Januari dan Mei.[24] Sebagian besar kelahiran di Gabon terjadi pada musim basah, antara Januari dan Maret, dan kehamilan biasanya berlangsung selama 175 hari.[23] The inter-birth intervals last 405 days.[23] Bayi terlahir dengan mantel kelahiran hitam dan kulit merah muda. Para betina melakukan sebagian besar pekerjaan membesarkan anak-anak. Alloparenting terjadi dalam spesies ini di mana bibi, saudara perempuan, dan sepupu menyediakan perawatan bagi para anak-anak. Ini mengizinkan para betina untuk mencari sumber makanan yang diperlukan, dan mempertahankan diri dari predator.[25] Para pejantan meninggalkan kelompok di mana mereka dilahirkan ketika mereka berusia enam tahun dan menjadi perifer ke kelompok sosial.[15][21]

Monyet dukun membuat ekspresi wajah diam dan memamerkan gigi, di mana ia memamerkan gigi dengan cara menekuk bibir ke belakang, menegakkan puncak kepala, sambil menggeleng-gelengkan kepala. Ini memiliki fungsi damai.[26][27] Seekor monyet dukun menyerah dengan menyodorkan pantat. Untuk menampilkan agresi, monyet dukun akan menatap, menganggukkan kepala mereka, dan memukul tanah.[27] Panggilan jarak jauh dilakukan dengan cara mengaum, berkukuk, dan dengusan "2-fase", sementara panggilan jarak dekat dilakukan dengan "yaks", mendengus, "alarm-k", "suara-k", berteriak, girney, dan gesekan.[28]

Status dan konservasi

Monyet dukun dikategorikan spesies rentan.[2] Spesies ini dipengaruhi oleh kehancuran habitat hutan hijau mereka karena ini mengurangi kapasitas lingkungan untuk mendukung populasi monyet dukun. Meskipun demikian, ancaman paling dekat datang dari perburuan terhadap daging mereka (yang dihargai tinggi di Gabon). Pemburu daging binatang liar komersial memunculkan ancaman tersendiri terhadap populasi yang berlokasi dekat terhadap jalan utama dan kota. Monyet dukun tampaknya paling terancam di Kongo (Brazzaville).[2] Walaupun demikian, telah terdapat individu-individu yang terlahir di penangkaran, yang telah berhasil dikembalikan ke alam liar.[29]

Referensi

  1. ^ Groves, C.P. (2005). Wilson, D.E.; Reeder, D.M., ed. Mammal Species of the World: A Taxonomic and Geographic Reference (edisi ke-3). Baltimore: Johns Hopkins University Press. hlm. 165. ISBN 0-801-88221-4. OCLC 62265494. 
  2. ^ a b c Oates, J. F. & Butynski, T. M. (2008). "Mandrillus sphinx". IUCN Red List of Threatened Species. Version 2008. International Union for Conservation of Nature. Diakses tanggal 4 January 2009. 
  3. ^ a b Nowak, Ronald M (1999), Primates of the World, Baltimore, Maryland: The Johns Hopkins University Press, hlm. 151–152, ISBN 0-8018-6251-5, diakses tanggal 7 September 2010 
  4. ^ Darwin, Charles (1871). The Descent of Man, and selection in relation to sex. D. Appleton and Co, New York. 
  5. ^ a b c Ankel-Simons F. (2007) Primate Anatomy: an introduction, 3rd Edition. San Diego: Elsevier Acad Pr. 724 p.
  6. ^ Feistner ATC. (1991) "Scent marking in mandrills, Mandrillus sphinx". Folia Primatol 57(1):42-7
  7. ^ a b Leigh SR, Setchell JM, Charpentier M, Knapp LA, Wickings EJ. (2008) "Canine tooth size and fitness in male mandrills (Mandrillus sphinx) ". J Hum Evol 55(1):75-85.
  8. ^ "WAZA - World Association of Zoos and Aquariums - Virtual Zoo". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-04-17. Diakses tanggal 2011-07-20. 
  9. ^ http://www.answers.com/topic/mandrill-2
  10. ^ http://www.springerlink.com/content/h43033656767l10u/[pranala nonaktif permanen]
  11. ^ http://www.sandiegozoo.org/animalbytes/t-mandrill.html
  12. ^ http://animals.nationalgeographic.com/animals/mammals/mandrill.html
  13. ^ a b c Sabater Pí J. (1972) "Contribution to the ecology of Mandrillus sphinx Linnaeus 1758 of Rio Muni (Republic of Equatorial Guinea) ". Folia Primatol 17:304-19.
  14. ^ a b c d Hoshino J. (1985) "Feeding ecology of mandrills (Mandrillus sphinx) in Campo Animal Reserve, Cameroon". Primates 26(3):248-73.
  15. ^ a b c d e f Harrison MJS. (1988) "The mandrill in Gabon's rain forest-ecology, distribution and status". Oryx 22(4):218-28.
  16. ^ a b c Rogers, M. E., Abernethy, K.A., Fontaine, B., Wickings, E.J., White, L.J.T and Tutin, C.E.G. (1996). "Ten Days in the Life of a Mandrill Horde in the Lopé Reserve, Gabon." Am J Primatol 40: 297-313.
  17. ^ Kudo H, Mitani M. (1985) "New record of predatory behavior by the mandrill in Cameroon". Primates 26(2):161-7.
  18. ^ Tutin CEG, Ham RM, White LJT, Harrison MJS. (1997). "The primate community of the Lopé Reserve, Gabon: diets, responses to fruit scarcity, and effects on biomass". Am J Primatol 42(1):1-24.
  19. ^ Jouventin P. (1975) "Observations sur la socio-ecologie du mandrill". Terre et la Vie 29:493-532.
  20. ^ [1]
  21. ^ a b c d e Abernethy KA, White LJT, Wickings EJ. (2002) "Hordes of mandrills (Mandrillus sphinx): extreme group size and seasonal male presence". J Zool (Lond.) 258(1):131-7.
  22. ^ Setchell, J. M., and Dixson A.F. (2001) "Changes in the Secondary Sexual Adornments of Male Mandrills (Mandrillus sphinx) Are Associated with Gain and Loss of Alpha Status." Hormones and Behavior 39(3): 177-184.
  23. ^ a b c d Setchell, J. M., and Dixson A.F. (2002) "Developmental Variables and Dominance Rank in Adolescent Male Mandrills (Mandrillus sphinx)." Am J Primatol 56: 9-25.
  24. ^ Wickings, E. J., and Dixson, A.F. (1992). "Development from birth to sexual maturity in a semi-free-ranging colony of mandrills (Mandrillus sphinx) in Gabon." Journal of Reproduction and Fertility 95(1): 139-144.
  25. ^ Charpentier, M., Peignot, P., Hossaert-Mckey, M., Gimenez, O., Setchell, J.M. and Wickings, E.J. (2005). "Constraints on control: factors influencing reproductive success in male mandrills (Mandrillus sphinx)." Behavioral Ecology 16(3): 614-623.
  26. ^ Bout N, Thierry B. (2005) "Peaceful meaning for the silent bared-teeth displays of mandrills". Int J Primatol 26(6):1215-28.
  27. ^ a b Setchell JM, Wickings EJ. (2005) "Dominance, status signals and coloration in male mandrills (Mandrillus sphinx) ". Ethology 111(1):25-50.
  28. ^ Kudo H. (1987) "The study of vocal communication of wild mandrills in Cameroon in relation to their social structure". Primates 28(3):289-308.
  29. ^ Peignot P, Charpentier MJE, Bout N, Bourry O, Massima U, Dosimont O, Terramorsi R, WIckings EJ. (2008) "Learning from the first release project of captive-bred mandrills Mandrillus sphinx in Gabon". Oryx 32(1):122-31.

Pranala luar

Templat:C.Cercopithecinae nav

Read other articles:

Metropole XXIMetropole XXI Cineplex di tahun 2010Nama lainMegariaInformasi umumGaya arsitekturArt DecoLokasiJakarta, IndonesiaAlamatJalan Pegangsaan 21NegaraIndonesiaPenyewa sekarangCinema XXIMulai dibangun1932Diresmikan11 Agustus 1949PemilikHandoyoDesain dan konstruksiArsitekLiauw Goan Sing Bioskop Megaria (1960-80) Bioskop Metropole di Kota Jakarta adalah sebuah gedung bioskop bersejarah yang dibangun pada tahun 1932 dengan nama Bioscoop Metropool, sesuai dengan ejaan bahasa Belanda pada waktu…

James Anthony BaileyLahirJames Anthony McGinnis(1847-07-04)4 Juli 1847Detroit, MichiganMeninggal11 April 1906(1906-04-11) (umur 58)Mount Vernon, New YorkSebab meninggalErysipelasDikenal atasCo-founder dari Ringling Bros. Barnum & Bailey Circus [1]Suami/istriRuth Louisa McCaddon ​ ​(m. 1868)​ James Bailey House di Harlem, New York City James Anthony Bailey (4 Juli 1846 - 11 April 1906), dengan nama lahir James Anthony McGinnis, adalah seora…

American television series (1996-2002) Spin CitySeason 1 intertitleGenre Sitcom Political satire Created by Gary David Goldberg Bill Lawrence Starring Michael J. Fox Carla Gugino Richard Kind Alan Ruck Michael Boatman Connie Britton Alexander Chaplin Barry Bostwick Victoria Dillard Jennifer Esposito Heather Locklear Charlie Sheen Lana Parrilla Theme music composerSpin Doctors (seasons 2–3)Composers Shelly Palmer (seasons 1-4) Danny Pelfrey (seasons 5–6) Country of originUnited StatesOriginal…

Численность населения Адыгеи по данным Росстата составляет 497 985[1] чел. (2023). Плотность населения — 63,91 чел./км2 (2023). Городское население — 49,49[2] % (2022). Содержание 1 Динамика численности 2 Демография 3 Национальный состав 3.1 Расселение народов 4 Населённые пун…

العلاقات السعودية الدومينيكية السعودية دومينيكا   السعودية   دومينيكا تعديل مصدري - تعديل   العلاقات السعودية الدومينيكية هي العلاقات الثنائية التي تجمع بين السعودية ودومينيكا.[1][2][3][4][5] مقارنة بين البلدين هذه مقارنة عامة ومرجعية للدولتين:…

Theodoros Zagorakis Informasi pribadiNama lengkap Theodoros Zagorakis(Θεόδωρος Ζαγοράκης)Tanggal lahir 27 Oktober 1971 (umur 52)Tempat lahir Kavala, YunaniTinggi 1,78 m (5 ft 10 in)Posisi bermain Defensive midfielderKarier senior*Tahun Tim Tampil (Gol) 1988–19921993–19971998–20002000–20042004–20052005–2007 KavalaPAOKLeicester CityAEK AthensBolognaPAOK Total 114 0(6)155 (10)050 0(3)101 0(4)032 0(0)045 0(0)452 (23) Tim nasional1994–2007 Yunani 120…

Elijah WoodElijah WoodLahirElijah Jordan WoodNama lainLij, Eli, Elwood (nama panggilan)Tahun aktif1989 - sekarangPenghargaanSaturn Award untuk Penampilan Terbaik oleh Aktor Muda 1993 The Good Son Saturn Award untuk Aktor Terbaik 2004 The Lord of the Rings: The Return of the King Elijah Jordan Wood (lahir 28 Januari 1981) adalah seorang aktor Amerika Serikat. Namanya mendunia sejak ia membintangi film trilogy The Lords of The Ring. Ia juga pernah membintangi film Flipper, Deep Impact da…

У этого термина существуют и другие значения, см. Новая сила. Общественно-политическое движение «Новая сила»рум. Mișcarea social-politica «Forța Noua» Лидер Валерий Плешка Основана 28 мая 1997 Штаб-квартира  Молдавия, Кишинёв, ул. Бернардацци, 64 Страна  Молдавия Идеология неолиберализм…

SMA Santa Ursula Jakarta pada masa Hindia Belanda Biara dan sekolah ordo Santa Ursula di Bogor (tahun 1920-1930) Ordo Santa Ursula adalah suatu ordo keagamaan Katolik yang didirikan tahun 1535 di Brescia (Lombardia) di Italia oleh Santa Angela Merici atau Angela dari Brescia. Kegiatan ordo ini terfokus pada pendidikan anak perempuan. Ursulin juga aktif di Hindia Belanda sejak 1855. Mereka adalah religius wanita pertama di koloni itu, diikuti pada 1859 oleh religius pria pertama, Yesuit. Enam sau…

For the Summer Olympics, there are 25 venues starting with the letter 'W', no venues starting with the letter 'X', three venues starting with the letter 'Y', and four venues starting with the letter 'Z'. W The White City Stadium during the 1908 Summer Olympics. This venue hosted 13 different sports for those games. Workers Indoor Arena hosted boxing competitions for the 2008 Summer Olympics in Beijing. Venue Games Sports Capacity Ref. Walking course 1992 Barcelona Athletics (walks) Not listed. &…

TWA Gua PattunuangHydrosaurus celebensis di Taman Wisata Alam Gua PattunuangLetakDusun Pattunuang, Desa Samangki, Kecamatan Simbang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, IndonesiaPihak pengelolaBalai TN Babul KLHKDisbudpar Pemkab Maros Taman Wisata Alam Gua Pattunuang (Lontara Indonesia: ᨈᨆ ᨓᨗᨔᨈ ᨕᨒ ᨁᨘᨕ ᨄᨈᨘᨊᨘᨕ , transliterasi: Taman Wisata Alam Gua Pattunuang ) (disingkat TWA Gua Pattunuang) adalah salah satu dari lima unit kawasan konservasi di wilayah Taman Nasio…

2017 single by Taylor Swift featuring Ed Sheeran and Future This article is about the Taylor Swift song. For other songs, see Endgame § Songs. End GameSingle by Taylor Swift featuring Ed Sheeran and Futurefrom the album Reputation ReleasedNovember 14, 2017 (2017-11-14)Studio MXM (Los Angeles & Stockholm) Seismic Activities (Portland) Tree Sound (Atlanta) Genre Pop rap R&B Length4:04LabelBig MachineSongwriter(s) Taylor Swift Max Martin Shellback Ed Sheeran Nayvadius Wilbur…

Porsche Tennis Grand Prix 2011 Sport Tennis Data 16 aprile – 24 aprile Edizione 34a Superficie Terra rossa indoor Campioni Singolare Julia Görges Doppio Sabine Lisicki / Samantha Stosur 2010 2012 Il Porsche Tennis Grand Prix 2011 è stato un torneo femminile di tennis giocato sulla terra rossa indoor. È stata la 34ª edizione del torneo che fa parte della categoria Premier nell'ambito del WTA Tour 2011. Si è giocato nella Porsche Arena di Stoccarda in Germania dal 16 al 24 aprile 2011. Indi…

Catholic cathedral in Burgos, Spain This article includes a list of general references, but it lacks sufficient corresponding inline citations. Please help to improve this article by introducing more precise citations. (May 2019) (Learn how and when to remove this message) Cathedral of Saint Mary of BurgosCatedral de Santa María de BurgosFacade of the Burgos CathedralReligionAffiliationCatholicEcclesiastical or organizational statusMetropolitan cathedralYear consecrated1260LocationLocationBurgo…

Administrative entry restrictions The front cover of the Lebanese biometric passport Visa requirements for citizens of the Republic of Lebanon are administrative entry restrictions by the authorities of other sovereign countries and territories placed on citizens of the Republic of Lebanon. As of 2024, Lebanese citizens had visa-free or visa on arrival access to 45 countries and territories, ranking the Lebanese passport 96th in the world according to the Henley Passport Index.[1] Citize…

Republik FilipinaRepúbliká ng Pilipinas República de Filipinasフィリピン共和国1941–1945 Bendera Lambang Semboyan: Kapayapaan, Kalayaan, KatarunganLagu kebangsaan: Lupang HinirangAwit sa Paglikha ng Bagong Pilipinas Himne Kelahiran Filipina BaruStatusNegara boneka JepangIbu kotaManila(1942-1945)Baguio(1945)Bahasa yang umum digunakanTagalog, Spanyol, JepangPemerintahanRepublikPresiden LegislatifMajelis NasionalEra SejarahPerang Dunia II• Didirikan 2 Februari…

Frederick de Houtman BiografiKelahirank. 1571 Gouda (Tujuh Belas Provinsi) Kematian21 Oktober 1627 (55/56 tahun)Alkmaar (Republik Belanda) KegiatanPekerjaanexplorer, Navigator, colonial administrator KeluargaSaudaraCornelis de Houtman Frederick de Houtman Frederick de Houtman (Gouda, 1571 — Alkmaar, 21 Oktober 1627) adalah seorang penjelajah Belanda yang berlayar sepanjang pantai barat Australia dalam perjalanan menuju Sunda Kalapa. Dia membantu sesama navigator Belanda, Pieter Di…

Andrew JonesNo. 64Jones in 2011Date of birth (1982-10-29) October 29, 1982 (age 41)Place of birthToronto, OntarioCareer informationCFL statusNationalPosition(s)GHeight6 ft 4 in (193 cm)Weight300 lb (140 kg)Canada universityMcMasterCFL draft2007 / Round: 4 / Pick: 32Drafted byBC LionsCareer historyAs player2007–2011BC Lions2012–2013Toronto Argonauts2014–2015Edmonton Eskimos2016Saskatchewan Roughriders2017BC Lions Career&#…

周處除三害The Pig, The Snake and The Pigeon正式版海報基本资料导演黃精甫监制李烈黃江豐動作指導洪昰顥编剧黃精甫主演阮經天袁富華陳以文王淨李李仁謝瓊煖配乐盧律銘林孝親林思妤保卜摄影王金城剪辑黃精甫林雍益制片商一種態度電影股份有限公司片长134分鐘产地 臺灣语言國語粵語台語上映及发行上映日期 2023年10月6日 (2023-10-06)(台灣) 2023年11月2日 (2023-11-02)(香港、…

銮披汶·頌堪แปลก พิบูลสงคราม第3任泰國總理任期1938年12月16日—1944年8月1日君主國王拉玛八世前任披耶帕凤侯爵继任寬·阿派旺第8任泰國總理任期1948年4月8日—1957年9月16日君主國王拉玛九世前任寬·阿派旺继任乃朴·沙拉信 个人资料出生貝·基達桑卡(1897-07-14)1897年7月14日 暹罗暖武里府逝世1964年6月11日(1964歲—06—11)(66歲) 日本神奈川縣相模原市国籍 …

Kembali kehalaman sebelumnya