Pengarang lirik: H.A. Pandopo 1990
Pengarang Musik: Tradisional Inggris.
Nada Dasar: 1=G 3/4
1
Lautan rahmat abadi,
gelombang kasih Ilahi,
biar anak-Mu berteduh
di haribaan damai-Mu
2
‘Kau rahmani dan rahimi,
Pembungkus jiwa yang sedih,
Pengayom hati yang resah,
Pengasuh makhluk yang lemah.
3
Bagaikan Bunda, Kausentuh
dengan tangan-Mu yang sejuk,
hati gelisah, tertekan,
letih lesu, penuh beban.
4
Ibarat air yang jernih,
penawar haus, pembersih,
Kau dirus* batin yang tegar,
Kaubasuh sukma yang cemar.
(*) dirus: siram
5
Angin sorgawi, kuasa Roh,
nyaman segar embusan-mu:
di hati hampa yang sepi
hidup yang baru Kauberi.

Temukan kidung nyanyian lainnya dari GBL (Gita Bakti Edisi Lama)