1
Sion, cepat! Sesaikan tugasmu,
kabarkan Injil keseg’nap bangsa
Tuhan Pencipta mengasihi semua,
Ia tidak mau seorang binasa
2
Perhatikan ribuan yang berdosa,
Yang dalam g’lap dibelenggu dosa
Yang belum dengar tentang Tuhan Yesus,
Yang telah mati s’lamatkan kita
3
Kabarkanlah kepada semua bangsa,
Tentang hal Yesus yang penuh kasih
Ia menjelma jadi manusia,
Dan mati untuk s’lamatkan kita
4
B’ri anakmu mengabarkan Injil-Nya
B’ri hartamu membantu kerja-Nya
Selalu berdoa untuk mereka
Tuhan akan membalas kerjamu

Temukan kidung nyanyian lainnya dari NR (Nafiri Rohani)