Pengarang lirik: Attributed to Dorothy A. Thrupp
Pengarang Musik: Willaim B. Bradbury
Nada Dasar: 1=Es 4/4
1
Tuhan Yesus Gembalaku, pimpin jalan hidupku,
bawa 'ku ke ladang hijau, 'ku dekat di sisi-Mu.
Tuhan Yesus, Tuhan Yesus, 'ku mau dekat pada-Mu,
Tuhan Yesus, Tuhan Yesus, 'ku mau dekat pada-Mu.
2
Tuhan Yesuslah Sobatku, yang menuntun jalanku,
meski 'ku sesat Kau cari, bawa ke jalan benar.
Tuhan Yesus, Tuhan Yesus, o dengarlah doaku,
Tuhan Yesus, Tuhan Yesus, o dengarlah doaku.
3
'Ku mau taat kepada-Mu, turut akan p'rintah-Mu,
kasih-Mu memenuhiku, 'ku mau s'rahkan diriku.
Tuhan Yesus, Tuhan Yesus, Kau mengasihi daku,
Tuhan Yesus, Tuhan Yesus, Kau mengasihi daku.

Temukan kidung nyanyian lainnya dari KPPK (Kidung Puji-Pujian Kristen)