Pengarang lirik: Mary Brown, stanza 1; Charles E. Prior, stanzas 2, 3
Pengarang Musik: Carrie E. Rounsefell
Nada Dasar: 1=Es 6/8
1
Ke mana pun 'ku diutus-Nya, di lautan samud'ra,
di bukit atau pegunungan, dan medan peperangan.
Dengan lembut Ia panggilku, mengutusku pergi,
dengan hati senang kujawab, "Ke mana pun 'ku mau pergi."
2
Dengan kasih Ia menyuruhku, mengabarkan Injil-Nya,
membawa m'reka yang tersesat, pulang ke pangkuan-Nya.
Tuhan pemandu jalanku, 'tuk tembus jalan g'lap,
asal kuikut langkah-Nya, ke mana pun 'ku mau pergi.
3
Kutahu tempat Ia mengutusku, di ladang yang luas,
dengan segenap hatiku, melayani Tuhanku.
'Ku mau serahkan diriku, 'tuk balas kasih-Nya.
Dan taat pada p'rintah-Nya, ke mana pun 'ku mau pergi.

Temukan kidung nyanyian lainnya dari KPPK (Kidung Puji-Pujian Kristen)