Pengarang lirik: Munster Gesangbuch
Pengarang Musik: Richard Willis
Nada Dasar: 1=F 4/4
1
Tuhanku Yesus
Raja segnap alam
Ilahi dan manusia
hendakku turut
dan ku kasihi
'Ngkau harta rohku
yang baka.
2
Indahlah bukit
indah sawah ladang
kena embun yang gemerlap
Tuhanku Yesus
yang lebih indah
bri kesukaanNya tetap.
3
Indah t'rang bulan
indah matahari
dan bintang-bintang
yang cerlang
Tetapi Yesus
jauh lebih indah
cahaya Yesus yang menang.
4
Apa yang elok
dalam alam ini
menjadi bayang tiruan
IndahMu Yesus
Tuhan dan Raja di atas
makhluk skalian.

Temukan kidung nyanyian lainnya dari PPK (Puji-pujian Kristen)