Pengarang lirik: Arnoldus Isaak Apituley 2007, berdasarkan Mazmur 119
Pengarang Musik: Arnoldus Isaak Apituley 2007
Nada Dasar: 1=F 4/4
1
Teriakku sampai kepada-Mu,
berikanlah aku pengertian-Mu.
Permohonanku hanya pada-Mu,
bebaskanlah aku sesuai janji-Mu.
2
Bibirku mengucapkan pujian,
Kau ajarkan aku pengertian-Mu.
Lidahku menyanyikan janji-Mu
karena benarlah s’gala p’rintah-Mu.
3
Tangan-Mu menjadi penolongku
kar’na aku pilih titah-titah-Mu
karya s’lamat Tuhan kurindukan
dan taurat-Mu jadi kesukaanku.
4
Biar jiwaku memuji Tuhan,
biar ‘ku ditolong oleh hukum-Mu,
cari aku domba-Mu yang hilang,
tidak kulupakan p’rintah-p’rintah-Mu

Temukan kidung nyanyian lainnya dari GB (Gita Bakti)