Nada Dasar: 2=D 3/4
1
Kiranya langit terbelah; ya Jurus'lamat, datanglah,
bukalah sorga segera, buanglah palang pintunya.
2
O, turun seperti embun, sirami ladang bumiMu;
curahkanlah anugerah, Raja yang adil, datanglah!
3
Hai bumi, kau terbukalah! Gunung, lembah, menghijaulah,
agar darimu bersemi Bunga selamat abadi.
4
Engkau dinanti dunia. KedatanganMu kapankah?
Dari takhtaMu turunlah; hiburkan kami yang resah.
5
Ya Surya Pagi yang cerah, biar fajarMu merekah;
mari, terbitlah cemerlang, halaulah kabut yang kelam.
6
Dirundung duka kemelut, kami menghadap pintu maut.
UmatMu, Tuhan, tuntunlah ke negeri sejahtera.
7
Di sana kami bersyukur memuliakan namaMu,
ya Penebus manusia, sampai selama-lamanya!

Temukan kidung nyanyian lainnya dari KJ (Kidung Jemaat)