1
Sungguh luas cakrawala, Langit biru di angkasa
Gemerlap bercahaya, Memasyhurkan kuasa Allah
Mentari bersinar t'rang, Memantulkan Sang Pencipta
Dan siarkan pada dunia, Karya cipta Yang Kuasa
2
Bila malam hari tiba, Sinar bulan sungguh indah
Kisah kelahiran Tuhan, Setiap malam dic'ritakan
Bintang-bintang t'rus bersinar Dan tak henti beredar
Meneguhkan kebenaran, Dan b'ritakan kabar yang baik
3
Walau semua hening sepi, Mengitari alam ini
Walau tiada gema suara, Pada bintang yang bercah'ya
Tapi dengan sukacita, Semua memuliakan Allah
Memuji Dia s'lamanya, Sucilah Khalik Pencipta

Temukan kidung nyanyian lainnya dari LS (Lagu Sion Edisi Lengkap)