1
Ramai dunia layu Yesus milikku putus
Tali fana, Yesus milikku
Gelap rimba raya dunia tempat lelah
Hanya Yesus berkati Yesus milikku.
2
Jauhkan pencobaan Yesus milikku hatiku
S’nang tetap, Yesus milikku
Segala yang fana yang s’bentar layulah
Tak tarik hatiku Yesus milikku.
3
Lenyaplah s’gala g’lap Yesus milikku s’karang
Ku dalam t’rang Yesus milikku
Kes’nangan duniawi kosong belaka
Yesus memuaskan Yesus milikku.
4
Habislah yang fana Yesus milikku
Sambutlah yang baka Yesus milikku
T’rima hidup kekal perhentian jiwa
Nampak Mukhalisku Yesus milikku.

Temukan kidung nyanyian lainnya dari NKI (Nyanyian Kemenangan Iman)