1
Karna kasih Tuhan yang mati gantiku
Aku ingin hidup dekat pada-Mu
Aku kan berjanji pada-Mu Tuhanku
Mengabdi pada-Mu sampai s’lamanya
2
Aku kan berdoa dikaki-Mu Tuhan.
Kuatkan imanku hanya pada-Mu
Memandang salib Mu dan pengorbanan-Mu
Maka jiwaku pun memuji Tuhan
3
Ajar ku setia pada-Mu ya Tuhan
Sepanjang umurku hanya pada-Mu
Memancarkan kasih terang surga mulia
Yang memberi terang dalam keg’lapan
4
Berkat-Mu ya Tuhan melimpah bagiku
Selalu mengalir dalam hidupku
Bila ku teringat kan kasih setia-Mu
Ku bert’rima kasih pada Mu Tuhan

Temukan kidung nyanyian lainnya dari NR (Nafiri Rohani)