Bandar Udara Internasional Yogyakarta

Bandar Udara Internasional Yogyakarta

Yogyakarta International Airport
ꦥꦥꦤ꧀ꦄꦁꦒꦼꦒꦤꦆꦤ꧀ꦠꦼꦂꦤꦱꦶꦪꦺꦴꦤꦭ꧀ꦔꦪꦺꦴꦒꦾꦏꦂꦠ

Papan Anggêgana Internasiyonal Ngayogyakarta
Informasi
JenisPublik
Pemilik/PengelolaInJourney
MelayaniDaerah Istimewa Yogyakarta dan bagian selatan Jawa Tengah
LokasiKulon Progo, Yogyakarta, Indonesia
Maskapai utama
Zona waktuWIB (UTC+07:00)
Ketinggian dpl7 mdpl
Koordinat7°54′27″S 110°03′16″E / 7.907459°S 110.054480°E / -7.907459; 110.054480
Situs webyogyakarta-airport.co.id
Landasan pacu
Arah Panjang Permukaan
m kaki
11/29 3,250 11 Aspal
Statistik (2023)
Penumpang30,293,750 Kenaikan [1]
Pergerakan pesawat612,422
Kargo (metrik ton)481,556

Bandar Udara Internasional Yogyakarta (bahasa Inggris: Yogyakarta International Airport, bahasa Jawa: Papan Anggêgana Internasiyonal Ngayogyakarta) (IATA: YIAICAO: WAHI) adalah sebuah Bandar Udara Internasional yang terletak 45 kilometer dari Kota Yogyakarta tepatnya di Kapanéwon Temon, Kulon Progo.[2] YIA menggantikan Bandar Udara Internasional Adisutjipto (JOG) yang sudah tidak mampu lagi menampung kapasitas penumpang dan pesawat.[3] Bandara YIA melayani penerbangan domestik ke beberapa kota-kota di Indonesia serta penerbangan internasional ke Kuala Lumpur dan Singapura. Per 29 April 2024, bandar udara ini merupakan satu-satunya bandar udara internasional untuk Daerah Istimewa Yogyakarta dan seluruh Provinsi Jawa Tengah.

Penerbangan komersial perdana ditandai dengan mendaratnya pesawat maskapai Citilink QG-132 pada 6 Mei 2019 [4], sementara operasi penuh bandara baru dimulai pada 29 Maret 2020 dengan dipindahkannya seluruh penerbangan berjadwal dari Bandara Internasional Adisucipto ke bandara ini (kecuali penerbangan dengan pesawat baling-baling, kargo dan non komersial) [5].

Bandara YIA berdiri di tanah seluas 600 hektar dan menelan biaya hingga Rp12 triliun [6]. Pada tahap akhir, YIA direncanakan akan memiliki terminal seluas 210.000 meter persegi dengan kapasitas 20 juta penumpang per tahun dan dilengkapi dengan hanggar seluas 371.125 meter persegi yang sanggup menampung sebanyak 28 unit pesawat. Bandara ini juga dapat menampung pesawat berbadan lebar, seperti B777, B747, A380.[7]

Arsitektur

Bandar Udara Internasional Yogyakarta dibangun dengan arsitektur modern dan desain yang futuristik. Walaupun demikian, bandara ini tetap menonjolkan unsur tradisional dan corak Yogyakarta sebagai daerah istimewa. Atap bandara memiliki motif kawung sehingga apabila dilihat dari atas terlihat seperti kain batik. Pada area kedatangan, terdapat miniatur kolam taman sari, sementara pada area pengambilan bagasi terdapat tiang-tiang dalam bentuk tetanduran (tanaman) dengan motif batik.

Selain itu, berbagai karya seni seperti patung Hamemayu Hayuningrat dan patung Bedhaya Kinjeng Wesi turut meramaikan corak ornamen tradisional yang ada di setiap sudut bandara. Sebanyak 43 seniman terlibat dalam mengisi interior YIA [8].

Area kedatangan
Ruang Tunggu Bandara Internasional Yogyakarta

Maskapai penerbangan

MaskapaiTujuan
AirAsia Kuala Lumpur–Internasional
Batik Air Jakarta–Halim Perdanakusuma, Jakarta–Soekarno–Hatta
Citilink Balikpapan, Jakarta–Soekarno–Hatta, Pekanbaru
Garuda Indonesia Denpasar, Jakarta–Soekarno–Hatta
Lion Air Balikpapan, Banjarmasin, Denpasar, Makassar, Medan, Pekanbaru
Malaysia Airlines Kuala Lumpur–Internasional
Pelita Air Balikpapan, Jakarta–Soekarno–Hatta
Scoot Singapura
Super Air Jet Balikpapan, Batam, Lombok, Palembang,[9] Pontianak, Samarinda[10]
TransNusa Jakarta–Soekarno–Hatta

Statistik

Sejak dimulai layanan penerbangan komersial di Bandar Udara Internasional Yogyakarta pada pertengahan tahun 2019, jumlah penumpang Bandara YIA terus mengalami peningkatan. Pada tahun 2022, bandara ini melayani 2.940.798 penumpang terdiri dari 2.892.252 penumpang domestik dan 48.546 penumpang internasional. Walaupun demikian jumlah penumpang pertahun tersebut masih relatif kecil jika dibandingkan dengan jumlah penumpang Bandar Udara Internasional Adi Sutjipto yang pada puncaknya di tahun 2018 melayani 8.417.089 penumpang[11]. Pemerintah Daerah DIY menyebutkan bahwa sepinya YIA bukan karena lokasinya yang jauh dari pusat kota, namun karena pengoperasian bandara yang bertepatan dengan pandemi Covid-19[12]. Berikut ini statistik jumlah penumpang YIA dari tahun 2019:

Jumlah Penumpang Bandara Internasional Yogyakarta (juta)
Jumlah Penumpang Bandara Internasional Yogyakarta
Tahun Jumlah Penumpang
2019 281.782
2020 996.141
2021 1.408.304
2022 2.940.798
2023 4.307.742

Sumber: Laporan Keberlanjutan Tahunan PT Angkasa Pura I[11], diolah [13][14].

Antarmoda pendukung

Bandar Udara Internasional Yogyakarta memiliki jarak yang relatif jauh dari pusat Kota Yogyakarta (45 kilometer). Untuk menuju pusat kota atau menuju bandara YIA dari pusat kota, tersedia beberapa pilihan moda yang dapat digunakan di antaranya Bus Travel, Taksi dan Kereta Bandara. Kereta Bandara menjadi pilihan tercepat dibandingkan pilihan moda lainnya. Jalan tol Solo - Yogyakarta yang memiliki ruas Yogyakarta - Bandara YIA direncanakan dibangun untuk memudahkan akses moda darat menuju dan dari Bandara YIA.

Bus dan travel

Layanan Bus Damri tersedia dari/menuju ke pusat kota Yogyakarta, Wates, Sleman, Wonosari, Purworejo, hingga Magelang. Selain bus DAMRI, terdapat Travel Satelqu yang juga melayani shuttle dari/menuju ke pusat kota Yogyakarta. Perjalanan dari/menuju Bandara YIA menggunakan bus ditempuh dalam waktu kurang lebih 1,5 jam saat kondisi jalanan normal.

Taksi

Layanan taksi JAS dan Rajawali tersedia di Bandara YIA. Tarif taksi ini tidak berdasarkan argo namun berdasarkan jarak. Untuk transportasi online, tersedia layanan Grab [15].

Kereta api bandara

Pembangunan

Stasiun Kereta Api Bandara Internasional Yogyakarta

Pada 27 Agustus 2021, kereta api bandara (Airport Railink Service/ARS) dari/menuju Bandara YIA diresmikan. Layanan ini tersedia setelah Pemerintah membangun rel sepanjang 5,4 kilometer dari Stasiun Kedundang, Kulon Progo menuju Bandara YIA. Sementara antara Stasiun Kedundang dan Stasiun Yogyakarta menggunakan rel yang sudah ada. Studi pembangunan direncanakan sejak tahun 2015 sementara konstruksi pembangunan dimulai pada tahun 2019 dan menelan biaya sekitar Rp1,1 triliun [16].

Layanan

Jarak tempuh dari/menuju Bandara YIA ke pusat kota Yogyakarta dapat dipersingkat dari sebelumnya 1,5 jam dengan moda darat lain menjadi hanya 40 menit dengan menggunakan kereta api bandara. Pada Mei 2023 diluncurkan layanan ekspres yang mempersingkat waktu hingga tinggal 35 menit saja. Sangat perlu dihindari perjalanan yang waktu on time , harus ada waktu space.

Kereta api bandara reguler berhenti di 3 stasiun yaitu Stasiun Yogyakarta (Tugu), Stasiun Wates (Kulon Progo) dan Stasiun Kereta Bandara Yogyakarta. Sementara kereta api bandara ekspres tidak berhenti di Stasiun Wates. Stasiun Bandara YIA dapat dicapai dengan berjalan kaki karena terhubung langsung dengan terminal bandara. Tiket bisa dibeli pada vending machine di stasiun dan situs dengan mencetak kode booking. Pembayaran hanya bisa dilakukan secara non tunai (cashless) [17].

Kontroversi

Galeri

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "Annual Report 2023" (PDF). Diakses tanggal 2024-07-05. 
  2. ^ "Kulon Progo Calon Tertinggi Lokasi Bandara Yogya". tempo.co. 2012-04-07. Diakses tanggal 2018-09-16. 
  3. ^ Damanik, Caroline (2017-01-27). "Jokowi: Bandara Internasional Yogyakarta Mulai Beroperasi pada 2019". Kompas.com. KG Media. Diakses tanggal 2018-09-16. 
  4. ^ FIRDAUS, HARIS (2019-05-06). "Pesawat Komersial Pertama Mendarat di Bandara Internasional Yogyakarta". kompas.id. Diakses tanggal 2023-07-01. 
  5. ^ Media, Kompas Cyber (2020-03-28). "Bandara YIA Beroperasi Penuh 29 Maret, 168 Penerbangan Pindah dari Yogyakarta ke Kulon Progo Halaman all". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-07-01. 
  6. ^ Okezone (2022-12-05). "Biaya Pembangunan Bandara YIA Habiskan Rp12 Triliun tapi Sepi Penumpang : Okezone Economy". https://economy.okezone.com/. Diakses tanggal 2023-07-01.  Hapus pranala luar di parameter |website= (bantuan)
  7. ^ Putra, Idris Rusadi. "Bandara Internasional Kulon Progo beroperasi pada 2017". Merdeka.com. KapanLagi Youniverse. Diakses tanggal 2018-09-16. 
  8. ^ developer, medcom id (2020-08-19). "Unsur Tradisional di Yogyakarta International Airport". medcom.id. Diakses tanggal 2023-07-01. 
  9. ^ "Super Air Jet Buka 2 Rute Baru Palembang - Kualanamu dan Palembang - Yogyakarta". Bisnis. Diakses tanggal 2023-06-27. 
  10. ^ "New route (IU) 14 October 2022". Lion Air Portal. 5 October 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 October 2022. Diakses tanggal 5 October 2022. 
  11. ^ a b "Laporan Tahunan dan Keberlanjutan PT Angkasa Pura I". ap1.co.id. Diakses tanggal 2023-07-01. 
  12. ^ Susanto, Heri. "Bandara YIA Sepi, Pemda: Bukan Karena Jauh, tapi Pandemi COVID-19". detikfinance. Diakses tanggal 2023-07-01. 
  13. ^ "Yogyakarta International Airport Layani Lebih dari 2 Juta Penumpang Pada Semester I Tahun 2023". Tribunjogja.com. Diakses tanggal 2023-07-29. 
  14. ^ antaranews.com (2024-01-02). "AP I: Penumpang di Bandara YIA selama 2023 sebanyak 4.307.742 orang". Antara News. Diakses tanggal 2024-03-11. 
  15. ^ "Transportasi dari Yogyakarta International Airport (YIA)". www.yogyes.com. Diakses tanggal 2023-07-01. 
  16. ^ FIRDAUS, HARIS (2021-08-27). "KA Bandara Internasional Yogyakarta Diresmikan, Perjalanan Hanya 40 Menit". kompas.id. Diakses tanggal 2023-07-01. 
  17. ^ "Railink Corporate Web". Railink Corporate Web. Diakses tanggal 2023-07-01. 

Pranala luar

(Indonesia) Situs resmi Bandar Udara Internasional Yogyakarta

Read other articles:

Lega della Gioventù Comunista Cinese中国共产主义青年团Zhōngguó Gòngchǎnzhǔyì Qīngniántuán SegretarioHe Junke Stato Cina SedePechino Abbreviazione共青团S, GòngqīngtuánP Fondazione1920 PartitoPartito Comunista Cinese IdeologiaComunismoMarxismo-leninismoMaoismoNazionalismo di sinistra CoalizioneFronte Unito Affiliazione internazionaleFederazione mondiale della gioventù democratica TestataQuotidiano della gioventù cinese Iscritti73.000.000 (2007[…

Mountain pass in the Diablo Range, California, U.S. For the California wine region, see Pacheco Pass AVA. Pacheco PassComing over the pass eastbound on CA 152Elevation1,368 ft (417 m)Traversed by SR 152LocationSanta Clara County, California, U.S.RangeCalifornia Coast RangesCoordinates37°3′59″N 121°13′7″W / 37.06639°N 121.21861°W / 37.06639; -121.21861The pass lies east of Gilroy and west of Los Banos California Historical LandmarkReference no.829[…

Not-for-profit credit union in California This article is an orphan, as no other articles link to it. Please introduce links to this page from related articles; try the Find link tool for suggestions. (April 2022) This article may contain excessive or irrelevant examples. Please help improve the article by adding descriptive text and removing less pertinent examples. (January 2021) Orange County's Credit UnionCompany typeCredit unionFounded1938Headquarters1701 E St Andrew Place 33°43′23″N 1…

Peta Dunia tahun 1700, tampak Era Kejayaan Qing, Negeri mesiu dan Imperium kolonial Kekuatan besar adalah bangsa atau negara yang, melalui kekuatan ekonomi, politik dan militernya yang hebat, mampu mengerahkan kekuasaan dan pengaruh tidak hanya atas wilayahnya sendiri di dunia, tetapi di luar wilayah yang lain. Dalam konteks modern, kekuatan besar yang diakui pertama kali muncul di Eropa selama era pasca-Napoleon. Pembagian antara kekuatan kecil dan kekuatan besar terjadi dalam penandatanganan P…

Artikel ini bukan mengenai Camellia. Untuk kegunaan lain, lihat Camelia (nama). Ini adalah nama Melayu; nama Abang Khalid merupakan patronimik, bukan nama keluarga, dan tokoh ini dipanggil menggunakan nama depannya, Dayang Nur Camelia. CameliaInformasi latar belakangNama lahirDayang Nur Camelia Abang KhalidLahir20 Juni 1974 (umur 49)Kuching, Sarawak, MalaysiaGenrePopPekerjaanPenyanyi, penulis lagu, modelInstrumenVokalTahun aktif1997–2007Situs webCamelia.com.my Camelia (lahir 20 Juni 1974,…

جامعة بني سويف شعار جامعة بني سويف المبنى الرئيسي بجامعة بني سويف الشعار (بالإنجليزية: Today are dreams , tomorrow are facts)‏[1]  الأسماء السابقة جامعة القاهرة فرع بني سويف معلومات التأسيس 1981 (منذ 43 سنة) الانتماءات اتحاد الجامعات العربية النوع جامعة حكومية الكليات 13 الموقع الجغرافي إ…

Pre-1959 Cuban radio and television station CMQ was a Cuban radio and television station located in Havana, Cuba, reaching an audience in the 1940s and 1950s, attracting viewers and listeners with a program that ranged from music to news dissemination. It later expanded into radio and television networks. As a radio network it was a heated competitor of the RHC-Cadena Azul network. Founding The company was founded on March 12, 1933, by Miguel Gabriel and Ángel Cambó. Ten years later, on August…

7 Hari Menembus WaktuSutradaraNayato Fio NualaProduserKaran MahtaniSkenarioHaqi AchmadBerdasarkan7 Hari Menembus Waktu (novel)oleh CharonPemeranAnjani DinaTeuku RassyaAmanda RawlesCiccio ManasseroCynthia RamlanPenata musikPangky PerksSinematograferFreddy A LinggaPenyuntingTiara Puspa RaniPerusahaanproduksiMD PicturesTanggal rilis28 Mei 2015Durasi89 menitNegara IndonesiaBahasaIndonesia 7 Hari Menembus Waktu adalah film drama-fantasi Indonesia yang dirilis pada 28 Mei 2015 dan disutrada…

Part of a series onBritish law Acts of Parliament of the United Kingdom Year      1801 1802 1803 1804 1805 1806 1807 1808 1809 1810 1811 1812 1813 1814 1815 1816 1817 1818 1819 1820 1821 1822 1823 1824 1825 1826 1827 1828 1829 1830 1831 1832 1833 1834 1835 1836 1837 1838 1839 1840 1841 1842 1843 1844 1845 1846 1847 1848 1849 1850 1851 1852 1853 1854 1855 1856 1857 1858 1859 1860 1861 1862 1863 1864 1865 1866 1867 1868 1869 1870 1871 1872 1873 1874 1875 1876 1877 1878 1879…

Location of Fluvanna County in Virginia This is a list of the National Register of Historic Places listings in Fluvanna County, Virginia. This is intended to be a complete list of the properties and districts on the National Register of Historic Places in Fluvanna County, Virginia, United States. The locations of National Register properties and districts for which the latitude and longitude coordinates are included below, may be seen in a Google map.[1] There are 18 properties and distr…

TangutJenis aksara Logogram BahasaBahasa TangutPenciptaYeli RenrongPeriode1036–1502Arah penulisanKiri ke kananAksara terkaitSilsilahAksara Tulang RamalanAksara SegelAksara rohaniwanAksara Buatan, dengan inspirasi yang berasal dari karakter HanziTangutISO 15924ISO 15924Tang, 520 , ​Tangut Artikel ini mengandung transkripsi fonetik dalam Alfabet Fonetik Internasional (IPA). Untuk bantuan dalam membaca simbol IPA, lihat Bantuan:IPA. Untuk penjelasan perbedaan [ …

Nécropole nationale des Tabors (Saint-Florent)Pays FranceRégion CorseDépartement Haute-CorseCommune Saint-FlorentSuperficie 0,11 hectareTombes 48Personnes 48Mise en service 1943Coordonnées 42° 41′ 17″ N, 9° 18′ 47″ EIdentifiantsSauvons nos tombes 13677modifier - modifier le code - modifier Wikidata La nécropole nationale des Tabors est un cimetière militaire de la Seconde Guerre mondiale, situé sur le territoire de la commune de Saint-Florent, dans …

American politician (1893-1983) Percy Wilfred Red Griffithson 1920 Nittany Lions teamMember of the U.S. House of Representativesfrom Ohio's 15th districtIn officeJanuary 3, 1943 – January 3, 1949Preceded byRobert T. SecrestSucceeded byRobert T. Secrest Personal detailsPolitical partyRepublican Percy W. GriffithsBiographical detailsBorn(1893-03-30)March 30, 1893Taylor, Pennsylvania, U.S.DiedJune 12, 1983(1983-06-12) (aged 90)Clearwater, Florida, U.S.Playing career1917…

2012 single by Nicki Minaj For other uses, see Va Va Voom (disambiguation). Va Va VoomSingle by Nicki Minajfrom the album Pink Friday: Roman Reloaded ReleasedSeptember 12, 2012Recorded2011Genre Dance-pop electropop Length3:03Label Young Money Cash Money Universal Songwriter(s) Onika Maraj Lukasz Gottwald Allan Grigg Max Martin Henry Walter Producer(s) Dr. Luke Kool Kojak Cirkut Nicki Minaj singles chronology Out of My Mind (2012) Va Va Voom (2012) The Boys (2012) Music videoVa Va Voom (Explicit)…

Stanley Electric Co., Ltd.Kantor pusat Stanley ElectricNama asliスタンレー電気株式会社JenisPublik (K.K)Kode emitenTYO: 6923ISINJP3399400005IndustriOtomotifDidirikan29 Desember 1920; 103 tahun lalu (1920-12-29)PendiriTakaharu KitanoKantorpusatNakameguro, Meguro-ku, Tokyo 153-8636, JepangWilayah operasiSeluruh duniaTokohkunciTakanori Kitano(Presiden)ProdukLampu utamaLEDKomponen elektronikPendapatan JPY 442,1 milyar (FY 2017) (US$ 4,1 milyar) (FY 2017)Laba bersih JPY 36 milyar (FY 2…

Tyler James WilliamsWilliams saat pemutaran perdana Let It Shine.Lahir9 Oktober 1992 (umur 31)Westchester County, New York, Amerika Serikat[1]PekerjaanAktorraperTahun aktif1996-sekarang Tyler James Williams (lahir 9 Oktober 1992) adalah aktor dan rapper asal Amerika Serikat. Dia memulai karirnya sebagai aktor cilik, membuat beberapa penampilan di Saturday Night Live, Little Bill dan Sesame Street.[2] Williams kemudian menjadi terkenal karena memainkan peran Chris Rock d…

Municipality in Midtjylland, DenmarkHolstebro Municipality Holstebro Kommune (Danish)Municipality Coat of armsHolstebro [left edge] is north of Herning and west of Viborg, on Denmark's Jutland peninsulaCoordinates: 56°22′N 8°37′E / 56.367°N 8.617°E / 56.367; 8.617CountryDenmarkRegionMidtjyllandGovernment • MayorH. C. Østerby (S)Area • Total801.55 km2 (309.48 sq mi)Population (1. January 2023)[1] •…

Part of a series onBritish law Acts of Parliament of the United Kingdom Year      1801 1802 1803 1804 1805 1806 1807 1808 1809 1810 1811 1812 1813 1814 1815 1816 1817 1818 1819 1820 1821 1822 1823 1824 1825 1826 1827 1828 1829 1830 1831 1832 1833 1834 1835 1836 1837 1838 1839 1840 1841 1842 1843 1844 1845 1846 1847 1848 1849 1850 1851 1852 1853 1854 1855 1856 1857 1858 1859 1860 1861 1862 1863 1864 1865 1866 1867 1868 1869 1870 1871 1872 1873 1874 1875 1876 1877 1878 1879…

UK law concerning pornography Violent pornography redirects here. For the song, see Violent Pornography (song). Sex and the law Social issues Consent Reproductive rights Homophobia (Criminalization · Capital punishment) LGBT rights (Conversion therapy · Decriminalization · Civil union · Same-sex marriage · Adoption · Intersex · Transgender) Age of consent Marriageable age Pedophile advocacy Deviant sexual intercourse Miscegenation Norms Public morality Antisexualism Ethics Objectification…

Disambiguazione – Se stai cercando la scuderia di Formula 1 attiva dal 2010 al 2011, vedi Caterham F1 Team#L'esordio e la disputa sul nome Lotus. Disambiguazione – Se stai cercando la scuderia di Formula 1 attiva dal 2012 al 2015, vedi Lotus F1 Team. Team LotusSede Regno UnitoHethel CategorieFormula 1 Dati generaliAnni di attivitàdal 1958 al 1994 Fondatore Colin Chapman Formula 1Anni partecipazioneDal 1958 al 1994 Miglior risultato7 campionati mondiali costruttori di Formula 1(196…

Kembali kehalaman sebelumnya