Gunung Gede

Gunung Gede
Blauweberg
Sisi selatan Gunung Gede dilihat dari Kabupaten Sukabumi
Titik tertinggi
Ketinggian2.958 m (9.705 ft)[1]
Puncak401 m (1.316 ft)
Koordinat6°47′S 106°59′E / 6.78°S 106.98°E / -6.78; 106.98Koordinat: 6°47′S 106°59′E / 6.78°S 106.98°E / -6.78; 106.98[1]
Geografi
Gunung Gede di Jawa
Gunung Gede
Gunung Gede
Geologi
Jenis gunungStratovolcano
Letusan terakhirMaret 1957[1]
Pendakian
Pendakian pertama1815, oleh Raffles
Rute termudahCibodas
Rute normalCipanas
Salabintana
Junghuhn, Gunung Gede (1856)

Gunung Gede (Aksara Sunda Baku: ᮌᮥᮔᮥᮀ ᮌᮨᮓᮦ, Gunung Gedé) merupakan sebuah gunung berapi kerucut yang berada di bagian barat Pulau Jawa, Indonesia. Gunung Gede berada dalam ruang lingkup Taman Nasional Gede Pangrango, yang merupakan salah satu dari lima taman nasional yang pertama kali diumumkan di Indonesia pada tahun 1980. Gunung ini berada di dua wilayah kabupaten yaitu Kabupaten Cianjur dan Sukabumi, dengan ketinggian 1.000 - 2.958 mdpl, dan berada pada lintang 106°51' - 107°02' BT dan 64°1' - 65°1 LS. Suhu rata-rata di puncak gunung Gede adalah 18 °C di siang hari dan di malam hari suhu puncak berkisar 5 °C, dengan curah hujan rata-rata 3.600 mm/tahun. Gerbang utama menuju gunung ini adalah dari jalur Cibodas dan Cipanas (Gunung Putri) di utara serta jalur Salabintana di arah selatan yang tidak begitu banyak dilalui pendaki.

Litografi tahun 1828 oleh A. J. Bik yang menggambarkan Gunung Gede

Gunung Gede diselimuti oleh hutan pegunungan, yang mencakup zona-zona submontana, montana, hingga ke subalpin di sekitar puncaknya. Hutan pegunungan di kawasan ini merupakan salah satu yang paling kaya jenis flora di Indonesia, bahkan di kawasan Malesia.

Sejarah Letusan

Letusan Gunung Gede pertama kali tercatat di tahun 1747. Letusan pertama ini memiliki skala ledak VEI-3 dan menyebabkan 2 aliran lava bergerak dan terlihat dari kawah lanang. Lalu letusan yang lebih kecil terjadi kembali di tahun 1761, 1780, dan 1832.[2]

Hampir 100 tahun setelah letusan pertama, kembali terjadi letusan kedua dengan skala ledak VEI-3 di Gunung Gede pada tahun 1840 tepatnya pada tanggal 12 November jam 3 dini hari. Goncangannya yang terasa sangat hebat sampai membangunkan warga yang tertidur pulas. Letusan kedua tercatat sebagai letusan yang terbesar dan baru benar-benar berhenti pada Maret 1841.[3][4]

Keresidenan Priangan yang awalnya beribu kota di Cianjur, di tahun 1864 akhirnya dipindahkan ke Bandung oleh Residen van der Moor sebagai dampak dari letusan besar Gunung Gede yang berskala VEI-3 di tahun 1853 yang telah memporakporandakan Cianjur.[5][6]

Setelahnya, Kembali terjadi letusan-letusan Kecil di Gunung Gede sebanyak kurang lebih terjadi 24 kali, dimana letusan ini cukup membahayakan untuk warga sekitar yang tinggal berdekatan dengan Gunung Gede. Letusan terakhir dari gunung ini tercatat pada tahun 1957 dengan skala ledak VEI-2 dan hingga saat ini aktivitas vulkanis Gunung Gede masih aktif namun dalam fase tertidur. Jika terjadi letusan kembali di gunung ini, maka daerah kaki gunung seperti Cipanas diperkirakan akan terkena dampak terbesar.[7]

Rute Pendakian

Untuk mencapai lokasi Taman Nasional Gede Pangrango bisa ditempuh melalui rute Jakarta-Bogor-Cibodas dengan waktu sekitar 2,5 jam (± 100 km) menggunakan mobil, atau Bandung-Cipanas-Cibodas dengan waktu 2 jam (± 89 km), dan Bogor-Salabintana dengan waktu 2 jam (52 km).

Sisi barat Gunung Gede (kanan) dan Gunung Pangrango (kiri) dari Cicurug, Sukabumi
Puncak Gunung Gede dilihat dari Alun-Alun Suryakencana

Sejarah Pendakian

Gunung Gede mempunyai keadaan alam yang khas dan unik, hal ini menjadikan Gunung Gede sebagai salah satu laboratorium alam yang menarik minat para peneliti sejak lama.

Tercatat pada Februari 1815, Gubernur Jenderal Stamford Raffles berhasil mencapai puncak Gunung Gede,[8] lalu di tahun 1819, Caspar Reinwardt tercatat sebagai orang Belanda pertama yang mencapai puncak Gunung Gede, kemudian disusul oleh Franz Junghuhn (1839-1861), Johannes Teijsmann (1839), Alfred Wallace (1861), Sijfert Koorders (1890), Melchior Treub (1891), Willem van Leeuwen (1911); dan Cornelis van Steenis (1920-1952) yang telah membuat koleksi tumbuhan dari gunung ini sebagai sumber dasar penyusunan buku The Mountain Flora of Java yang diterbitkan tahun 1972.[9]

Flora dan Fauna

Gunung Gede juga memiliki keanekaragaman ekosistem yang terdiri dari formasi-formasi hutan submontana, montana, subalpin; serta ekosistem danau, rawa, dan sabana.

Gunung Gede terkenal kaya akan berbagai jenis burung penghuninya yaitu sebanyak 251 jenis dari 450 jenis burung yang terdapat di Pulau Jawa. Beberapa jenis diantaranya merupakan burung langka yaitu elang Jawa (Spizaetus bartelsi) dan celepuk jawa (Otus angelinae).

Taman Nasional Gunung Gede-Pangrango ditetapkan UNESCO sebagai Cagar Biosfir pada tahun 1977,[10] dan sebagai Sister Park (taman saudari) dengan Hutan Rekreasi Alam Yumyeongsan di Korea Selatan di tahun 2007.[11]

Objek Pariwisata

Sebuah larangan untuk merusak atau memetik bunga edelweiss yang subur tumbuh di Suryakencana.

Gunung Gede sebagai bagian dari kawasan Taman Nasional Gede Pangrango juga menyajikan objek-objek wisata alam yang menarik dan banyak dikunjungi oleh wisatawan baik domestik maupun internasional.

Beberapa lokasi/objek yang menarik untuk dikunjungi

  • Telaga Biru. Danau kecil berukuran lima hektare (1.575 meter dpl.) terletak 1,5 km dari pintu masuk Cibodas. Danau ini selalu tampak biru diterpa sinar matahari, karena ditutupi oleh ganggang biru.
  • Air terjun Cibereum (I). Air terjun yang mempunyai ketinggian sekitar 50 meter terletak sekitar 2,8 km dari Cibodas. Di sekitar air terjun tersebut pengunjung dapat melihat sejenis lumut merah yang endemik di daerah Jawa Barat.
  • Air terjun Cibereum (II). Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 60 meter dan terletak sekitar 2,5 km dari Perbawati, Sukabumi. Terletak diantara jalur pendakian via Salabintana.
  • Sumber Air Panas Cibodas. Terletak sekitar 5,3 km atau 2 jam perjalanan dari Cibodas, berada di jalur pendakian via Cibodas.
  • Kandang Batu dan Kandang Badak. Tempat singgah untuk kegiatan berkemah dan pengamatan flora/fauna. Berada di ketinggian 2.220 mdpl dengan jarak 7,8 km atau 3,5 jam perjalanan dari Cibodas.
  • Puncak dan Kepundan Gunung Gede. Panorama berupa pemandangan matahari saat terbenam/terbit, hamparan kota Cianjur-Sukabumi-Bogor terlihat dengan jelas ketika cuaca cerah, dengan atraksi geologi yang menarik dan pengamatan tumbuhan khas sekitar kepundan. Di puncak ini terdapat tiga kepundan yang masih aktif dalam satu kompleks yaitu kawah Lanang, Ratu, dan Wadon. Puncak Gunung Gede berada pada ketinggian 2.958 mdpl dengan jarak 9,7 km atau 5 jam perjalanan dari Cibodas.
  • Alun-Alun Suryakencana. Dataran lembah seluas 50 hektare yang ditutupi hamparan bunga edelweiss. Berada pada ketinggian 2.750 mdpl dengan jarak 11,8 km atau 6 jam perjalanan dari Cibodas.

Legenda Rakyat

Sejarah dan legenda yang merupakan kepercayaan masyarakat setempat yaitu tentang keberadaan Eyang Suryakancana. Suryakancana adalah Putra dari Dalem Cikundul atau Rd. Aria Wira Tanu I, pendiri Cianjur dan bupati Pertama Cianjur, hasil dari pernikahannya dengan Putri Jin. Masyarakat percaya bahwa Eyang Suryakencana yang notabenenya adalah bangsa jin, masih bermukim di sekitar gunung Gede, dan menjadi penguasa bangsa jin di gunung tersebut. Pada saat tertentu, banyak orang khususnya penganut Agama Sunda Wiwitan masuk ke goa-goa sekitar Gunung Gede untuk semedhi / bertapa maupun melakukan upacara religius.

Rujukan

  1. ^ a b c "Gede". Global Volcanism Program. Smithsonian Institution. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-05-03. Diakses tanggal 2006-12-19. 
  2. ^ Sastha, Harley Bayu (2007). Mountain climbing for everybody: panduan mendaki gunung. Hikmah. ISBN 978-979-1141-47-5. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-30. Diakses tanggal 2023-07-30. 
  3. ^ Imran, Dede. "Pertama Meletus 1747, Berikut Sejarah Aktivitas Vulkanik Gunung Gede - Sukabumi Update". Pertama Meletus 1747, Berikut Sejarah Aktivitas Vulkanik Gunung Gede - Sukabumi Update. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-30. Diakses tanggal 2023-07-30. 
  4. ^ "Gede-Pangrango". www.volcanodiscovery.com (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-06-09. Diakses tanggal 2023-07-30. 
  5. ^ Patria, Teguh Amor (2014). Telusur Bandung. Jakarta: PT Elex Media Komputindo. hlm. 10. ISBN 978-602-02-3198-3. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-08-10. Diakses tanggal 2022-04-17. 
  6. ^ Caturwati, Endang (2000). R. Tjetje Somantri, 1892-1963: Tokoh Pembaharu Tari Sunda. Tarawang. hlm. 27. 
  7. ^ Tri Yogatama, Author (2012). "Risiko bencana letusan Gunung Gede di kecamatan Cipanas = Disaster of risk eruption of Mt. Gede in Cipanas district". Universitas Indonesia Library (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-02. Diakses tanggal 2023-07-30. 
  8. ^ Glendinning, Victoria (2012-11-01). Raffles: And the Golden Opportunity (dalam bahasa Inggris). Profile. ISBN 978-1-84765-824-1. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-27. Diakses tanggal 2023-07-27. 
  9. ^ Steenis, Cornelis Gijsbert Gerrit Jan (2006). The Mountain Flora of Java (dalam bahasa Inggris). Brill. ISBN 978-90-04-15347-9. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-30. Diakses tanggal 2023-07-30. 
  10. ^ S.Pd, Eko Titis Prasongko (2020-03-26). Gunung Berapi di Indonesia. Alprin. ISBN 978-623-263-084-0. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-30. Diakses tanggal 2023-07-30. 
  11. ^ antaranews.com (2007-07-02). "Menhut RI Peroleh Penganugerahan Gelar Honoris Causa Bidang Kehutanan dari Kangwon National Universi". Antara News. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-30. Diakses tanggal 2023-07-30. 

Pranala luar

Baca informasi lainnya:

Kiambang Status konservasi Risiko Rendah (IUCN 3.1)[1] Klasifikasi ilmiah Domain: Eukaryota Kerajaan: Plantae Upakerajaan: Trachaeophyta Divisi: Magnoliophyta Kelas: Magnoliopsida Subkelas: Rosidae Ordo: Alismatales Famili: Araceae Subfamili: Aroideae Tribus: Pistieae Genus: PistiaL.[2] Spesies: Pistia stratiotesL.[3] Peta persebaran Kiambang Sinonim[4] Kodda-Pail Adans. Zala Lour. Apiospermum Klotzsch Limnonesis Klotzsch Zala asiatica Lour. Pistia spathulata…

Alfredo Informasi pribadiNama lengkap Alfredo Ortuño MartínezTanggal lahir 21 Januari 1991 (umur 33)Tempat lahir Yecla, SpanyolTinggi 1,83 m (6 ft 0 in)Posisi bermain ForwardInformasi klubKlub saat ini Levante BKarier junior AlbaceteKarier senior*Tahun Tim Tampil (Gol)2008–2010 Albacete B 2009–2011 Albacete 25 (0)2011–2012 Getafe B 31 (4)2012– Levante B 0 (0) * Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 00:00, 4 Juni 2012…

Mehmet Ali Talat Presiden Siprus UtaraMasa jabatan24 April 2005 – 23 April 2010Perdana MenteriFerdi Sabit SoyerDerviş Eroğlu PendahuluRauf DenktaşPenggantiDerviş EroğluPerdana Menteri Siprus UtaraMasa jabatan13 Januari 2004 – 24 April 2005PresidenRauf Denktaş PendahuluDerviş EroğluPenggantiFerdi Sabit Soyer Informasi pribadiLahir6 Juli 1952 (umur 71)Kyrenia, SiprusPartai politikRTPSunting kotak info • L • B Mehmet Ali Talat (lahir 6 Juli 1952) ada…

Questa voce sull'argomento centri abitati dell'Illinois è solo un abbozzo. Contribuisci a migliorarla secondo le convenzioni di Wikipedia. Segui i suggerimenti del progetto di riferimento. Kaskaskiavillage(EN) Kaskaskia, Illinois Kaskaskia – Veduta LocalizzazioneStato Stati Uniti Stato federato Illinois ConteaRandolph TerritorioCoordinate37°55′17″N 89°54′59″W / 37.921389°N 89.916389°W37.921389; -89.916389 (Kaskaskia)Coordinate: 37°55′17″N 89°…

Tizen OSTangkapan layar Tizen 2.2 beta pada ponsel pintar (2013)[1]Perusahaan / pengembangSamsung ElectronicsDiprogram dalamHTML5, C, C++KeluargaMirip UnixStatus terkiniCurrentModel sumberOpen source with proprietary componentsRilis perdana5 Januari 2012; 12 tahun lalu (2012-01-05)Rilis stabil terkini6M2 / 27 Oktober 2020; 3 tahun lalu (2020-10-27)[2]Rilis tak-stabil terkini5.5 M2[3] / 27 November 2019; 4 tahun lalu (2019-11-27)Repositorireview.tizen.o…

Kabupaten EnrekangKabupatenDari kiri ke kanan, atas ke bawah: Bentang alam di Kabupaten Enrekang, Pegunungan karst di Kabupaten Enrekang, Gunung Nona, Perkampungan di Bonebone, Lanskap di Potok Ullin, Pemandangan Gunung Latimojong di Pebaloran, Lanskap di Baraka, Lanskap di Salukanan LambangJulukan: Bumi Massenrempulu[1]Motto: Tana Rigalla' Tana RiabussungiPetaKabupaten EnrekangPetaTampilkan peta SulawesiKabupaten EnrekangKabupaten Enrekang (Indonesia)Tampilkan peta IndonesiaKo…

Michael Strogoff Edisi pertama, 1876PengarangJules VerneJudul asliMichel StrogoffIlustratorJules FératNegaraPrancisBahasaPrancisSeriVoyages Extraordinaires #14GenreRomanPenerbitPierre-Jules HetzelTanggal terbit1876Tgl. terbit (bhs. Inggris)1876Jenis mediaCetak (buku)ISBNISBN tidak ada Invalid ISBNDidahului olehLe Chancellor: Journal du passager J.-R. Kazallon Diikuti olehHector Servadac  Michel Strogoff adalah sebuah roman atau novel d…

Nikos KonstantopoulosΝίκος Κωνσταντόπουλος Ketua Koalisi Kiri, Gerakan dan EkologiMasa jabatan1993–2004 PendahuluMaria DamanakiPenggantiAlekos AlavanosMenteri Dalam Negeri dan Rekonstruksi AdministratifMasa jabatan2 Juli 1989 – 12 Oktober 1989Perdana MenteriTzannis Tzannetakis PendahuluPanagiotis MarkopoulosPenggantiVassilios Skouris Informasi pribadiLahir8 Juni 1942 (umur 81)Krestena, YunaniPartai politikUni Tengah (sebelum 1974)Gerakan Sosialis Pan-Yunani …

Peta menunjukkan lokasi Omar Omar adalah munisipalitas yang terletak di provinsi Sulu, Filipina. Pada tahun 2010, munisipalitas ini memiliki populasi sebesar 25.102 jiwa dan 3.586 rumah tangga. Pembagian wilayah Secara administratif Omar terbagi menjadi 8 barangay, yaitu: Andalan Angilan Capual Island Huwit-huwit Lahing-Lahing Niangkaan Sucuban Tangkuan Pranala luar Basilan, Sulu Have 5 New Towns Memorandum Order No. 260 Diarsipkan 2010-04-11 di Wayback Machine. Philippine Standard Geographic Co…

Elizabeth Warren Senator Amerika Serikat dari MassachusettsPetahanaMulai menjabat 3 Januari 2013Menjabat bersama Ed Markey PendahuluScott BrownPenggantiPetahanaPenasihat KhususBiro Perlindungan Keuangan KonsumenMasa jabatan17 September 2010 – 1 Agustus 2011PresidenBarack Obama PendahuluJabatan baruPenggantiRaj DateKetua Panel Pengawas KongresMasa jabatan25 November 2008 – 15 November 2010WakilDamon Silvers PendahuluJabatan baruPenggantiTed Kaufman Informasi prib…

Untuk orang lain dengan nama yang sama, lihat John Warner (disambiguasi). John Warner Senator Amerika Serikat dari VirginiaMasa jabatan2 Januari 1979 – 3 Januari 2009 PendahuluWilliam L. ScottPenggantiMark WarnerKetua Komite Angkatan Bersenjata SenatMasa jabatan3 Januari 2003 – 3 Januari 2007 PendahuluCarl LevinPenggantiCarl LevinMasa jabatan3 Januari 1999 – 6 Juni 2001 PendahuluStrom ThurmondPenggantiCarl LevinKetua Komite Aturan SenatMasa jabatan12 September 19…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Desember 2017. Haur Koneng merupakan salah satu sekte Agama Islam yang berpusat di Majalengka. Jawa Barat (lebih tepatnya Dusun Gunung Seureuh, Lembah Sirna Galih, Desa Sinargalih, Kecamatan Lemahsugih, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat).[1][2] Haur Kone…

Jerome RobbinsRobbins pada 1968LahirJerome Wilson Rabinowitz(1918-10-11)11 Oktober 1918Manhattan, New York City, New York, ASMeninggal29 Juli 1998(1998-07-29) (umur 79)Manhattan, New York City, New York, ASSebab meninggalStrokeMakamAbunya dilarung ke Samudera AtlantikPekerjaanProduser teater, sutradara, penari dan koreograferTahun aktif1937–1998 Jerome Robbins (11 Oktober 1918 – 29 Juli 1998) adalah seorang koreografer, sutradara, penari, dan produser teater asal…

Kolonel Kes (Purn.) drg.Kamaruddin BasoFoto diri Kamaruddin Baso saat menjadi anggota ABRI/AURI Bupati Maros ke-7Masa jabatan18 September 1979 – 18 September 1984PresidenSoehartoGubernurAndi Oddang Makka Ahmad Amiruddin PendahuluDrs. H. Abd. Malik HambaliPenggantiM. Arief Wangsa Informasi pribadiLahir(1929-04-19)19 April 1929Makassar, Hindia BelandaMeninggal16 Juli 2013(2013-07-16) (umur 84)Yogyakarta, DI Yogyakarta, IndonesiaMakamTMP Kusuma Negara Kota YogyakartaKebangsaanIn…

The Stone—south is towards the top of the image Ash-Sakhrah (Bahasa Inggris: The Foundation Stone (Ibrani: אבן השתייה, alih aksara Even haShetiya) atau Rock (Bahasa Arab: alih aksara Sakhrah, Bahasa Ibrani: alih aksara: Sela) itu nama sebuah batu yang terletak di dalam Kubah Shakhrah di Yerusalem. Batu ini juga dikenal dengan nama Pierced Stone karena memiliki lubang kecil di pojok tenggara untuk memasuki gua yang berada dibawahnya,yaing dikenal dengan nama Well of Souls. Tempat ini m…

Semangkuk Crème fraîche Crème fraîche (pengucapan bahasa Prancis: [kʁɛm fʁɛʃ] ( simak), berarti krim segar) adalah produk susu berupa krim asam yang memiliki kandungan lemak susu sebanyak 10-45%, dengan pH berkisar 4.5.[1] Rasa asamnya berasal dari kultur bakteri. Peraturan perlabelan Eropa melarang campuran di luar krim dan kultur bakteri. Crème fraîche disajikan sebagai tuangan buah atau makanan panggang, juga ditambahkan pada sop dan saus. Krim ini juga digunakan …

Laerru LaèrruKomuneComune di LaerruLokasi Laerru di Provinsi SassariNegara ItaliaWilayah SardiniaProvinsiSassari (SS)Pemerintahan • Wali kotaPietro MoroLuas • Total19,85 km2 (7,66 sq mi)Ketinggian165 m (541 ft)Populasi (2016) • Total906[1]Zona waktuUTC+1 (CET) • Musim panas (DST)UTC+2 (CEST)Kode pos07030Kode area telepon079Situs webhttp://www.comunelaerru.ss.it Laerru (bahasa Sardinia: Laèrru) adalah seb…

Redaksi Q.S. Al-Baqarah ayat 256 menggunakan rasm Utsmani. Bacaan oleh Syaikh Abdurrahman as-Sudais Al-Qur'an Sejarah Wahyu Kesejarahan Asbabunnuzul Nuzululqur'an Manuskrip Samarkand Sanaa Birmingham Topkapi Pembagian Hizb Juz Manzil Muqatta'at Surah Daftar Makiyah Madaniyah Isi Eskatologi Hewan Keajaiban Ketuhanan Ilmu pengetahuan Legenda Nabi dan Rasul Nama lain Perumpamaan Wanita Membaca Taawuz Basmalah Hafiz Qiraat Qari Tajwid Tartil Khatam Terjemahan Daftar terjemahan Al-Qur'an Tafsir Dafta…

American VenusPoster rilis teatrikalSutradaraBruce SweeneyProduserStephen HegyesDitulis olehBruce SweeneyPemeranRebecca De MornayJane McGregorMatt CravenPenata musikJames JandrischSinematograferDavid PelletierPenyuntingJulian ClarkeDistributorBrightlight PicturesTanggal rilis 8 September 2007 (2007-09-08) (Festival Film Internasional Toronto) Durasi81 menitNegaraKanadaBahasaInggris American Venus adalah film drama Kanada tahun 2007 yang disutradarai oleh Bruce Sweeney dan diperank…

Anis Turdidae Groundscraper thrush (Turdus litsitsirupa)Rekaman TaksonomiKerajaanAnimaliaFilumChordataKelasAvesOrdoPasseriformesUpaordoPasseriSuperfamiliMuscicapoideaFamiliTurdidae Rafinesque, 1815 Subfamilies Myadestinae Turdinae lbs Anis merupakan salah satu famili burung pengicau, Turdidae, yang tersebar di seluruh dunia. Keluarga ini dulunya jauh lebih besar sebelum para ahli biologi mengklasifikasi ulang subfamili Saxicolinae sebelumnya, yang mencakup burung decu dan berkecet Eropa, sebagai…

Kembali kehalaman sebelumnya